Ingin Melanjutkan dan Menuntaskan
KEMBALIKAN: Mantan Plt Bupati Muara Enim Ahmad Usmarwi Kaffah mengembalikan formulir dan dan persyaratan untuk maju sebagai bakal calon bupati Muara Enim. FOTO: GITE/SUMEKS--
MUARA ENIM, SUMATERAEKSPRES.ID – Para balon bupati-wabup dalam kontestasi Pilkada Muara Enim semakin menarik. Bukan hanya banyak bakal calon yang mendaftarkan diri di berbagai partai politik, melainkan bakal calon yang juga sudah banyak dikenal masyarakat sebagai bupati Muara Enim.
Beberapa nama yang pernah memimpin Muara Enim bermunculan. Seperti mantan Pj Bupati Muara Enim, H Nasrun Umar, lalu Pj Bupati yang masih menjabat saat ini H Ahmad Rizali, dan sekarang mantan Plt Bupati Muara Enim Ahmad Usmarwi Kaffah. Semuanya ikut meramaikan kontestasi pilkada di Muara Enim.
BACA JUGA:Satlantas Kandangkan Truk ODOL, Sembilan di Muara Enim, Dua di Lahat
BACA JUGA:Tingkatkan Interkoneksi Sumatera, PLN Operasikan SUTET 275 KV Muara Enim – Gumawang
Ahmad Usmarwi Kaffah datang langsung ke DPC PDI Perjuangan mengembalikan formulir dan persyaratan untuk maju sebagai bakal calon bupati Muara Enim. Formulir diterima Sekretaris Ekternal Bidang Program DPC PDI Perjuangan Kabupaten Muara Enim, Dasmansyah SE.
Ahmad Usmarwi Kaffah mengaku, dirinya ikut dalam kontestasi Pilkada Muara Enim karena ingin melanjutkan program pembangunan Kabupaten Muara Enim.
"Saya ingin melanjutkan, menuntaskan yang belum tuntas, memperbaiki yang belum baik, dan saya sangat rindu dengan Muara Enim," ujarnya.
Menurutnya, beberapa program apabila dirinya dipercaya maju adalah melanjutkan program subuh berjemaah, program ekonomi kerakyatan.
‘’Termasuk juga estetika Kabupaten Muara Enim, lampu jalan yang estetik dari gerbang masuk perkotaan sampai balai, itu program saya yang pasti akan dilanjutkan, untuk seluruh Muara Enim," ungkapnya.
Dirinya berterima kasih sudah diterima dengan baik. Salah satunya adalah PDI Perjuangan, dan dirinya siap mengikuti proses.
"Untuk Partai Demokrat banyak kader yang ikut berkontestasi di sana, karena itu adalah partai yang demokratis, kami ingin menunjukkan wise yang baik, bukan veto dari pusat tapi semua memiliki kesempatan yang sama," terangnya.
BACA JUGA:Pemkab Muara Enim Dukung Penuh Pembangunan Sumsel
BACA JUGA:SMAN 1 Ujanmas Muara Enim Kembali Raih Juara Umum
Sekteretaris Ekternal Bidang Program DPC PDI Perjuangan Muara Enim, Dasmansyah SE mengatakan, sejauh ini ada 18 bakal calon bupati dan wakil bupati Muara Enim yang mengembalikan formulir.