Didukung dan Didoakan Masyarakat Sembawa

--

SUMATERAEKSPRES.ID- Dukungan serta doa disampaikan langsung oleh masyarakat Kecamatan Sembawa, Banyuasin kepada H Askolani SH MH untuk menjadi Bupati Banyuasin periode 2024 - 2029.

Hal itu disampaikan saat H Askolani SH MH menjalin silaturahmi dengan warga di Kecamatan Sembawa, Banyuasin tepatnya di Desa Lalan Sembawa, Desa Rejodadi, Desa Muara Damai dan Desa Mainan, Selasa (23/4).

“Alhamdulillah program pak Askolani sangat bagus, salah satunya Gerakan Tanam Sayur (Gertas),”kata Wenda, warga Desa Rejodadi saat memberikan kata sambutan silaturahmi Askolani dengan KWT se-Kecamatan Sembawa.

Oleh karena itu program yang telah baik dan bagus itu, tentunya harus dilanjutkan dan diteruskan oleh H Askolani.

BACA JUGA:Optimalisasi Pengelolaan Crude Lokal

BACA JUGA:Terpusat di Indralaya, UTBK Unsri 23 Sesi

Kemudian juga dukungan disampaikan langsung tokoh masyarakat Desa Mainan, saat silaturahmi dengan tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh adat dan pemuda.

“Alhamdulillah sudah banyak keberhasilan Banyuasin sejak dipimpin pak Askolani lima tahun terakhir ini,”kata Yusnaini Abbas, tokoh masyarakat Desa Mainan.

Oleh karena itu ia selaku tokoh masyarakat mendoakan H Askolani SH MH berhasil ke depannya salah satunya cita-cita yang akan diraih yaitu menjadi Bupati Banyuasin periode 2024 - 2029. ”Cita-cita untuk periode kedua,”ungkapnya.

Tidak hanya di Desa Mainan, dukungan dan doa serupa juga disampaikan masyarakat di Desa Muara Damai. Dalam silaturahmi itu, Askolani memberikan bantuan bibit cabai kepada KWT, sajadah dan Alquran kepada masyarakat.(adv)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan