https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Pamit Mancing Tenggelam Dalam Rawa, Di Kedalaman 4 Meter

Musibah Tenggelam saat Mancing di Rawa di Musi Rawas-Foto: Ist-

MUSI RAWAS, SUMATERAEKSPRES.ID - Pergi mancing malam hari, Sardiman (41), warga Dusun 04, Desa Trikarya, Kecamatan Purwodadi,  Musi Rawas (Mura), malah menjemput ajal.

Dia sempat hilang di kedalaman 4 meter. Hanya ember dan topi mancing miliknya yang mengapung di permukaan rawa. Ditemukan keluarga dan warga yang melakukan pencarian.

Awalnya, Sabtu (20/4) sekitar pukul 04.30 WIB, korban pamit kepada keluarganya berangkat pergi memancing di rawa-rawa genangan banjir di sekitar permukiman tempat tinggalnya.

Namun hingga malam pukul 20.00 WIB, korban tak kunjung pulang ke rumah. Lalu kerabatnya bersama masyarakat mencari korban di lokasi yang sering didatangi korban untuk mancing.

Budi, kakak ipar korban, menuturkan saat melakukan pencarian di sekitar rawa-rawa  itu, mereka hanya menemukan ember dan topi korban yang mengambang di rawa. "Ada yang bantu menyelam, awalnya tidak ketemu," ucapnya.

BACA JUGA:HN Tenggelam di Kolam Deras Waterboom Dinesti Land Kedalaman 1 Meter Saat Ditinggal Ibunya Ganti Pakaian

BACA JUGA:Pencarian Korban Tenggelam di Lubuk Kemang Masih Berlanjut

Namun sekitar pukul 22.00 WIB, warga akhirnya berhasil menemukan jasad korban di dalam rawa. Sardiman tenggelam di kedalaman empat meter, masih beserta pancingnya.

Kapolres Musi Rawas AKBP Andi Supriadi melalui kapolsek Purwodadi Iptu Eryunik, membenarkan adanya kejadian itu. Pihak kepolisian sudah melakukan pemeriksaan sejumlah saksi dan mengambil keterangan.

Kesimpulannya, korban meninggal akibat tenggelam karena tidak bisa berenang. Karena di tubuh korban tidak didapati tanda tanda penganiayaan. Evakuasi selesai sekitar pukul 02.30 WIB.

"Korban tenggelam saat memancing ikan, diduga terpeleset. Karena tidak bisa berenang, akhirnya tenggelam. Jenazah korban sudah dikebumikan pihak keluarga,” kata Kapolsek. (zul)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan