Bacalon Wako Terus Bermunculan
H Sutami Ismail SAg dan H Zainal Abidin SH-Dudun-
PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Sejumlah nama yang diprediksi bakal bersaing memperebutkan Palembang 1 dan 2 semakin banyak.
Kali ini ada nama Ketua DPC PKB Palembang H Sutami Ismail Sag dan H Zainal Abidin SH, ketua DPRD Palembang yang juga politisi senior Partai Demokrat.
Sebelumnya, ada nama Pj Walikota Palembang Ratu Dewa dan juga mantan Wawako Palembang Fitrianti Agustinda serta H Nasrun Umar, mantan Pj Bupati Muara Enim.
BACA JUGA:Geliat Pilkada Palembang 2024: Potret 4 Calon Walikota Berpotensi dan Dinamika Elektoral!
BACA JUGA:Gencar Blusukan, Charma Siap Maju Pilkada Palembang Jalur Independen
Ketiganya merupakan sosok yang begitu dikenal masyarakat kota. ‘’Mereka dikenal karena jabatan serta aktif di beragam media publikasi atas eksistensinnya,’’ ujar Pengamat Politik Sumatera Selatan, Drs Bagindo Togar Butar Butar.
Sedangkan figur Zainal Abidin, sejauh ini bekerja silent mode tapi fokus dan efektif serta terukur kinerjanya.
“Zainal piawai menjaga fungsi lembaga DPRD sebagai mitra strategis maupun mitra kritis pemerintah kota, baik itu di bidang pengawasan, legislasi maupun anggaran,” ujarnya.
Disamping itu ZA memiliki performa yang Low Profile tetapi profesional,plus komunikatif dengan para relasi sosialnya.
BACA JUGA:Hasil Pleno KPU, Berikut Nama Yang Bakal Duduki Kursi DPRD Sumsel dari Dapil Palembang 1 dan 2
“Hanya saja kita sayangkan perolehan kursi partai Demokrat untuk DPRD Kota Palembang tahun ini hanya 6 kursi turun 3 kursi dari pileg sebelumya,” katanya.
Ketua DPC Partai PKB Palembang, Sutami Ismail SAg mengungkapkan, apapun yang menjadi arahan dari Ketua DPW Partai PKB, pihaknya akan selalu mengikuti setiap arahan.
“Siapapun kader PKB yang akan dimajukan pastinya akan kita dukung,” ucapnya.