Bikin Kaget! Ada Kapolres Tidak Punya Harta dan Kendaraan, Siapa Kapolres Terkaya di Sumsel?

LHKPN DIAKSES PUBLIK : Publik berhak dan dapat mengakses informasi harta kekayaan penyelenggara negara, melalui situs elhkpn.kpk.go.id. -foto: tangkapan layar e-LHKPN KPK RI-

Selanjutnya harta bergerak lainnya Rp36.500.000. Lalu kas dan setara kas Rp3.176.000.000, dan tidak mempunyai utang. Sehingga total harta kekayaannya Rp6.057.500.000.

BACA JUGA:Gantikan Petrus Golose, Jokowi Tunjuk Salah Satu Polisi Terkaya Jadi Kepala BNN. Ini Profilnya

BACA JUGA:Lusapta Pj Termuda dan Terkaya

Dari 13 kapolres di Sumsel yang datanya muncul pada e-LHKPN KPK RI, sementara Kapolrestabes Palembang Kombes Pol Harryo Sugihhartono, menjadi pemuncak dengan total harta kekayaan Rp6.057.500.000. 

Itu dikatakan masih sementara sebagai kasatwil terkaya di Sumsel, karena masih ada 4 kapolres lagi yang belum muncul nama dan datanya pada kolom e-LHKPN KPK RI. 

Sebab begitu ditelusuri dari tahun lapor 2023 hingga mundur ke belakang tahun lapor 2018, yang muncul tulisan: ’Belum ada data’.

Sehingga masih terus dicoba telusuri, apakah karena gangguan sinyal jaringan internet, ataukah ada gangguan pada situs elhkpn.kpk.go.id. 

Keempat kapolres itu, adalah Kapolres Lahat AKBP God Parlasro Sinsitor Sinaga, Kapolres Pagaralam AKBP Erwin Aras Genda, Kapolres Prabumulih AKBP Endro Aribowo, dan Kapolres OKI AKBP Hendrawan Susanto.

Masih ada waktu, untuk melaporkan harta kekayaan selaku penyelenggara Negara untuk tahun lapor 2023. Penyampaian laporan mulai 1 Januari 2024, hingga paling lambat 31 Maret 2024. (*/air) 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan