https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Perluas Penanaman, PPL Siap Mendampingi

TANAM CABAI: Gerakan Tanam Cabai yang dilakukan KWT Melati Indah di Kecamatan Prabumulih Timur. Disini dilakukan penanaman cabai keriting. -FOTO: DIAN/SUMEKS-

PRABUMULIH, SUMATERAEKSPRES.ID – Menyikapi tingginya harga cabai,  Kelompok Wanita Tani (KWT) Melati Indah menyiapkan lahan untuk bertamam cabai. Disamping hasil untuk kelompok, dapat juga ikut membantu masyarakat sekitar yang akan membeli cabai. 

Sedikitnya lahan yang disiapkan untuk bertanam cabai lebih kurang 0,25 hektar. ‘’Cabai yang kita tanam merupakan cabai keriting. Selain cabai keriting, kita juga akan menanam cabai rawit dan cabai burung atau cabai setan,’’ ujar Ketua KWT Melati Indah, Alex Laila didampingi PPL Kelurahan Arimbi Jaya Hijra Saputra, STp.

Lebih lanjut, PPL Arimbi Jaya mengatakan, lahan KWT akan diperluas lagi sehingga dapat menanam lebih banyak lagi. "Saat ini, cabai yang sudah tertanam sudah mencapai 800 batang dan akan terus ditanam hingga semua lahan bisa dipenuhi tanaman cabai," bebernya.

Kepala Dinas Pertanian Prabumulih Alfian SP melalui koordinator Penyuluh Pertanian Prabumulih Timur Ir Zainul Kurniadi mengatakan, kegiatan tanam cabai ini sudah dilakukan di beberapa kelurahan di kecamatan Prabumulih Timur. ‘’Penanaman cabai akan terus dilakukan di lahan KWT atau lahan kosong milik petani,’’ katanya.

BACA JUGA:TP PKK Pusatkan Gerakan Tanam Cabai di Kabupaten Bogor

BACA JUGA:Libatkan Siswa, Jadwalkan Piket. Lakukan Perawatan Tanaman Cabai

Dikatakan, dalam melakukan penanaman, PPL akan terus mendampingi kegiatan ini agar hasil yang diharapkan akan sesuai keinginan dan berharap juga pendampingan dari Lurah Kelurahan Arimbi Jaya. ‘’Kita ingin penanaman cabai ini benar-benar serius dan memberikan hasil yang optimal,’’ katanya.

Kegiatan tanam cabai tersebut, juga dihadiri Sekcam Kecamatan Prabumulih Timur, Deliya Novita, SH dan lurah kelurahan Arimbi Jaya, Lydiana Indhira S, SSt, MSi, Babinsah dan babin kamtib, PKK kelurahan, RT RW, PPL kecamatan Prabumulih Timur dan anggota KWT Melati Indah. (chy)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan