Susno : PKB Paling Cocok Dengan Saya
Gelar TOT Saksi se-Sumsel untuk Pemilu 2024
PALEMBANG - Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Sumsel gelar Training of Trainer (TOT), di Emilia Hotel, komplek Palembang Indah Mall (PIM).
TOT diperuntukkan bagi saksi pemenangan PKB se-Sumsel. Tujuannya menciptakan saksi andal, yang bertugas untuk mengamankan suara PKB pada Pemilu 2024 mendatang. Hal ini disampaikan Ketua DPW PKB Sumsel, Ramlan Holdan.
"Pemberian pembekalan kepada saksi partai, dengan harapan mereka paham dengan tugas dan fungsinya saat pemilu nanti," jelas dia. Menurutnya. penguatan saksi sangat perlu. Karena, para saksi menjadi salah satu ujung tombak dari perjuangan partai.
Dalam TOT itu, para saksi tidak hanya diberikan pemahaman tentang tugas dan fungsinya. Mereka juga diajarkan tentang cara pemanfaatan teknologi yakni handphone untuk mengamankan suara partai. "Kita akan meminta semua saksi kita untuk memfoto atau memvideokan hasil surat suara dari semua TPS," bebernya. BACA JUGA : Sakit Hati, Pria ini Sebar Video Asusila Pacar
Mantan Kabareskrim Polri yang akan maju lewat jalur DPR RI, Susno Duadji, menjelaskan penggunaan kotak kardus seperti pemilu sebelumnya bisa dipastikan tidak aman. Rawan terjadinya kecurangan. Karena itu, partai akan terus memperkuat saksi. Mereka juga meminta hasil rekap suara setiap tahapan, dengan memfoto atau memvideokan.
Sehingga, bila terjadi perbedaan hasil rekap, PKB memiliki dasar untuk melakukan protes. Dia juga menjelaskan alasan gabung PKB. “Partai inilah yang dirasakan paling cocok dengan saya,” imbuh dia.
"Selain itu, PKB adalah partai Islam yang sangat mencintai negara dan bangsa. Bahkan PKB adalah founding father bangsa ini,” jelasnya. Karenanya, setelah pensiun dia menyalurkan pengabdian lewat PKB. “Bukan karena saya ingin jadi anggota dewan atau kepala daerah. Tapi murni untuk membantu masyarakat bangsa ini," tukasnya. (iol)