Keren Inter Milan Lebarkan Jarak dengan Juventus
Para pemain Inter Milan lakukan selebrasi usia cetak gol ke gawang tuan rumah AS Roma di Stadion Olimpico Roma--
PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID – Inter Milan menjadi tim favorit untuk merengkuh scudetto musim ini. Tim asuhan Simone Inzaghi ini mengukuhkan diri di puncak klasemen sementara Liga Serie A Italia setelah mengalahkan tuan rumah AS Roma dengan skor 4-2 di Stadion Olimpico Roma.
Gol kemenangan Inter Milan dicetak oleh Francesco Acerbi 17’, Marcus Thuram 49’, Jose Angelino 56’, Alessandro Bastoni 90 + 3. Sedangkan gol balasan tuan rumah dicetak oleh Gianluca Mancini 28’ dan Stephan El-Shaarawy 44’.
BACA JUGA:Virgil van Dijk Kirim Pesan kepada Supporter Liverpool
BACA JUGA:Pantas Menang Terus, Erik ten Hag Ganti Formasi Starting XI
Donasi tiga poin ini membuat Nerazzurri sebutan Inter Milan mengumpulkan nilai 60 atau selisih 7 poin atas rival terdekatnya, Juventus (60-53). Jarak itu akan bisa saja tidak bergeser jika Nyonya Tua sebutan Juventus tumbang di tangan tim tamu Udinese.
Sedangkan AC Milan tetap berada di posisi tiga besar setelah menang atas Napoli dengan skor tipis 1-0. Satu-satunya gol AC Milan dicetak oleh Theo Hernandez pada menit ke-25. Namun bagi Napoli kekekalah ini membuat posisi mereka tergeser satu peringkat ke posisi 9 dengan nilai 37.
Napoli harus merelakan digeser oleh Lazio setelah meraih kemenangan atas tuan rumah Cagliari dengan skor 1-3. Gol kemenangan Lazio dicetak oleh gol bunuh diri pemain Cargliari Alesandro Deiola menit ke26, Ciro Imobile menit ke-49 dan Felipe Anderson menit 65. Satu-satunya gol balasan tuan rumah dicetak oleh Gianluca Gaetano menit ke-51.
Sementara itu Atalanta terus memantapkan posisi mereka di empat besar klasemen sementara. Tim asuhan Gian Piero Gasperini ini mampu mengalahkan tuan rumah Genoa dengan skor 4-1.
BACA JUGA:Rice Jadi Mesin Baru The Gunnners
BACA JUGA:Fans Senang Jersey Ikonic Manchester United Muncul Lagi
Gol kemenangan Atalanta dicetak oleh Charles De Ketelaere 22’, Teun Koopmeiners 55’, Davide Zappacosta 90’ dan El Bilal Touré 90+13. Satu-satunya gol balasan Genoa dicetak Ruslan Malinovskyi 51’. (*)
Hasil Lengkap Serie A Italia Pekan 23
Salernitana v Empoli: 1-3
Cagliari v Lazio: 1–3
AS Roma v Inter Milan: 2-4
Sassuolo v Torino: 1-1
Fiorentina v Frosinone: 5-1
Bologna v Lecce: 4-0
Monza v Verona: 0-0
Genoa v Atalanta: 1-4
AC Milan v Napoli: 1-0
Klasemen Sementara Serie A Italia
1. Inter Milan 23 19 3 1 55-12 60
2. Juventus 23 16 5 2 36-14 53
3. AC Milan 24 16 4 4 47-27 52
4. Atalanta 23 13 3 7 44-23 42
5.Bologna23109433-2239
6.AS Roma24115842-3038
7. Fiorentina23114836-2637
8. Lazio23114828-2437
9. Napoli23105832-2735
10. Torino 23 8 9 6 21-20 33
11. Monza2479821-2830
12. Genoa 24 7 8 9 25-30 29
13. Lecce24591024-3724
14. Frosinone24651332-4923
15. Empoli 24 5 6 13 18-37 21
16. Sassuolo23551329-4220
17. Udinese23213823-3719
18. Verona24471321-3219
19. Cagliari24461422-4518
20. Salernitana 24 2 7 15 20-47 13
Daftar Topskor Sementara
19 Gol
Lautaro Martínez (Inter Milan)
12 Gol
Dusan Vlahović (Juventus)
11 Gol
Olivier Giroud (AC Milan)
10 Gol
M. Soulé (Frosinone)
9 Gol
Domenico Berardi (Sassuolo)
Hakan Çalhanoğlu (Inter Milan)
Guðmundsson (Genoa)
Romelu Lukaku (AS Roma)
M Thuram (Inter Milan)