https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Pantas Menang Terus, Erik ten Hag Ganti Formasi Starting XI

Pelatih Manchester United, Erik ten Hag mengubah formasi susunan pemain United --

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID – Pelatih Manchester United, Erik ten Hag sudah bisa tersenyum lebar. Tim asuhannya semakin kuat dan bisa meraih kemenangan pada lanjutan Liga Premier Inggris. Mantan pelatih Ajax Amsterdam itu mengubah formasi bagi Setan Merah. 

Pelatih asal Belanda itu kembali menurunkan bek senior, Raphael Varane di lini pertahanan Manchester United. Varane di percaya sebagai bek sentral untuk menggantikan Lisandro Martinez yang mengalami cedera saat menghadapi Aston Villa pekan lalu. 

Varane menggantikan Lisandro Martinez saat mengalami cedera. Erik ten Hag harus mengubah posisi Varane lebih ke kiri. “Saya hanya ada satu kesempatan untuk memasukkan Varane dari bek tengah dan digeser ke kiri,” ucap Erik ten Hag. 

Keputusan Erik ten Hag cukup tepat. Varane mampu tampil percaya diri di posisi barunya dan Manchester United mampu meraih kemenangan demi kemenangan pada tiga laga terakhir. 

“Varane cukup kuat dan sangat berpengalaman dan saya cukup percaya diri dengan keputusan tersebut.  apalagi kami terus mengincar poin kemenangan untuk bisa masuk ke papan atas Liga Premier Inggris musim ini,” lanjut Erik ten Hag. 

BACA JUGA:Xabi Alonso Kirim “Pesan” ke Liverpool

BACA JUGA:Bek Nice Diperebutkan oleh Chelsea dan Manchester United

Apalagi Erik ten Hag dituntut bisa membawa Manchester United ke jalur Liga Champions musim depan. Itu misi itu sukses maka United mempersilahkan mantan pelatih Ajax Amsterdam itu belanja pemain top pada bursa transfer musim panas nanti. 

Pada musim ini, Setan Merah sebutan Manchester United secara mengejutkan tersingkir di penyisihan grup Liga Champions. Bahkan Manchester United berada di dasar klasemen akhir dibawah Bayern Muenchen, FC Kopenhagen, dan Galatasaray. 

Kini Manchester United mulai bangkit di Liga Premier Inggris. United masih punya kesempatan untuk menembus peringkat keempat klasemen hingga akhir musim nanti. apalagi penampilan striker Rasmus Hojlund sudah semakin tajam dan bisa diandalkan di lini depan. 

“Sangat penting bagi kami untuk bisa berkompetisi di Liga Champions musim depan. Keputusan itu sudah jelas bagi United dan kami tidak akan membahasnya disini. Tentu ada dampak jika kami tidak bermain di Liga Champions musim depan,” ucap Erik ten Hag. 

“Kamu punya kekuatan finansial jika kamu berlaga di Liga Champions dan itu  menjadi target utama kami. Kegagalan pada babak kualifikasi Liga Champions ini membuat Manchester United kehilangan bonus sebesar 100 Juta Poundsterling,” tambahnya. 

Keberadaan Manchester United sangat berarti bagi mereka untuk mempertahankan zona Liga Champions. “Kesempatan untuk bertahan di empat besar klasemen cukup besar bagi kami Namun tantangan terberat tentu menjaga konsistensi permainan agar tetap di jalur Liga Champions,” lanjutnya. 

Manchester United mengincar salah satu slot zona Champions musim depan. Meski jarak antara Aston Villa dengan United berselisih 8 angka. Kesempatan tersebut masih terbuka lebar bagi Manchester United. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan