Seluruh Kepala Daerah Dijabat Pj, PKPU, Hari H Pilkada Tetap 27 November

HM Giri Ramanda N Kiemas SE MM-Foto: Ist-

Partai Amanat Nasional (PAN) melalui Wakil Ketua DPD PAN Sumsel, Aziz Kamis, menjelaskan jika mereka sembari menyongsong 14 Februari mendatang mulai mempersiapkan bakal calon kepala daerah.

BACA JUGA:Inilah Jawaban Abah Kholid Ketika Ditanya Apakah Akan Maju di Pilkada OKU Timur!

BACA JUGA:Komitmen Pemerintah Gelar Pilkada

“Palembang, OKI, OKUT, OKU, Empat Lawang dan Provinsi Sumatera Selatan. Kita juga memang akan mempersiapkan untuk pencalonan gubernur Sumsel,” ungkapnya. Partai Hanura, juga belum fokus pilkada. “Kami berharap duduk di parlemen dulu, fokus sekarang meraih banyak suara,” tukas Ketua DPD Partai Hanura Sumsel, Ahmad Al Azhar. 

Dengan pilkada tetap digelar November nanti, maka seluruh kepala daerah di Sumsel akan dijabat Pj (penjabat). Kepala Biro Otonomi Daerah Sumsel, Sri Sulastri menjelaskan, masih ada 8 daerah setelah ini yang secara bertahap akan menyusul dijabat Pj.

"Bulan Mei, masa jabatan Pj Bupati Muba. Lalu, Pj Bupati OKU akan habis Juni nanti. Kedua daerah ini akan dipilih kembali siapa Pj-nya melalui proses yang sama," jelas dia. Barulah setelah itu, kabupaten tersisa menyusul. Yakni OKU Timur, OKU Selatan, PALI, Ogan Ilir, Musi Rawas, dan Musi Rawas Utara.

“Secara serentak, enam kepala daerah itu September 2024 nanti habisnya masa jabatannya dan akan dijabat Pj sampai bupati/wali kota definitif hasil Pilkada 2024 terpilih,” beber Sri. (iol/)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan