https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Tahukah Kamu dengan Tanaman Sambung Nyawa? Ternyata Banyak Khasiatnya Loh untuk Kesehatan

Ilustrasi khasiat tanaman sambung nyawa untuk kesehatan-Foto: Ist-

 

SUMATERAEKSPRES.ID - Tahukah kamu dengan tanaman sambung nyawa? Ternyata tanaman ini dipercaya baik untuk kesehatan. Salah-satunya pada jantung.

Pantas saja, banyak orang zaman dahulu yang memanfaatkan tanaman sambung nyawa sebagai selah-satu obat tradisional karena terkenal akan khasiatnya yang manjur. Sering dijadikan obat, tanaman sambung nyawa dipercaya memiliki senyawa aktif yang dapat membantu menyehatkan tubuh.

Tanaman sambung nyawa sejatinya juga banyak tumbuh liar di wilayah Sumatera dan Jawa serta Bali. Walaupun tumbuh liar, sambung nyawa ternyata memiliki kandungan vitamin, saponin, tannin, terpenoid, flavonoid, kaempferol-3-O-rutinoside, kaempferol dan astragalin didalamnya.

Dengan kandungan tersebut, sehingga membuat tanaman sambung nyawa menjadi jalan alternatif untuk pengobatan alami untuk kesehatan.

BACA JUGA:Dahsyatnya Manfaat Air Wudhu, Selain untuk Kecantikan juga Bisa Mengatasi Insomia

BACA JUGA:Tips Cara Memanfaatkan Lahan Sempit Kota untuk Berkebun

1. Sebagai antioksidan Alami

Mengkonsimsi tanaman sambung nyawa ternyata memiliki khasiat penting untuk kesehatan tubuh yakni dapat menjadi antioksidan alami. Pada akar tanaman ini memiliki antioksidan yang sangat tinggi sehingga dapat membantu melawan penyakit.

Bahkan, kandungan didalamnya seperti fenolik, flavonoid, dan vitamin C datang untuk melawan radikal bebas dalam tubuh. Perlu diingat bahwa, tanaman sambung nyawa ini disarankan untuk dikonsumsi dengan dosis 1 x 5gram perhari.

Dengan begitu, kamu bisa mendapatkan hasil yang lebih maksimal sesuai dengan takaran yang disarankan. 

2. Mampu mengatasi gangguan pencernaan

Manfaat dari tanaman sambung nyawa yang pertama adalah dapat mengatasi gangguan pada pencernaan. Tanaman sambung nyawa diyakini dapat mengatasi luka pada lambung dan usus yang bisa terkena permasalahan pada pencernaan. 

BACA JUGA:7 Makanan yang Bikin Rambut Sehat dan Kuat, Gampang Banget Didapatkan!

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan