https://sumateraekspres.bacakoran.co/

3 Tahun Bertransformasi, Catatkan ROE Solid-Berkualitas

TARIK UANG : Nasabah melakukan penarikan uang tunai di Kantor Cabang BNI. Tahun lalu BNI berhasil catatkan kinerja positif. FOTO: DOK SE--

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI berhasil membukukan kinerja yang positif, dan berkelanjutan seiring berjalannya program transformasi selama tiga tahun terakhir. 

Melalui program transformasi tersebut, perseroan konsisten mendorong penguatan struktur bisnis sehingga lebih siap dalam menghadapi dinamika dan tantangan ekonomi ke depan, hasilnya juga tercermin dari tingkat profitabilitas perusahaan yang terus meningkat, antara lain terlihat dari rasio Return on Equity (ROE). 

BACA JUGA:Candu Judi Slot, Mantan Supervisor Marketing BNI Kayuagung Bobol 8 Rekening Nasabah Rp6,4 Miliar

BACA JUGA:Laba BBNI Bisa Tembus Rp25 Triliun

BNI mencatatkan ROE sebesar 15,2% pada 2023, meningkat sebesar 120 basis poin dari posisi 14% di tahun 2019. Pencapaian ini diperoleh di tengah nilai modal atau ekuitas yang terus meningkat, sehingga menggambarkan naiknya tingkat profitabilitas perusahaan. Sepanjang periode 2020-2023, BNI mampu mencatatkan rata-rata pertumbuhan kredit mencapai 7,9% per tahun. 

Direktur Utama BNI, Royke Tumilaar mengatakan perbaikan kualitas aset dilakukan sebagai langkah strategis untuk memastikan bisnis perusahaan tetap sustain di tengah dinamika ekonomi global yang terus berubah. 

"Transformasi tiga tahun terakhir telah menjadi turning point yang memperkuat fondasi bisnis BNI. Program transformasi sebagai langkah besar dan komitmen kami untuk terus tumbuh dan   beradaptasi terhadap perubahan di tingkat nasional dan global," katanya.

Lebih lanjut Royke mengungkapkan, BNI memiliki aspirasi untuk dapat meningkatkan ROE hingga 20% pada tahun 2028. Peningkatan ROE akan dicapai melalui konsistensi dalam membukukan pertumbuhan kredit yang berkualitas dari segmen consumer, corporate, dan UMKM sehingga kualitas aset akan sehat dalam jangka panjang.

Profitabilitas perusahaan juga akan didorong oleh peningkatan produktivitas bisnis, efisiensi operasional serta kontribusi perusahaan anak. 

“Agenda kami ke depan adalah memperluas digitalisasi pada proses bisnis, pengembangan platform transaction banking dan customer engagement yang unggul," jelas Royke.

BACA JUGA:Peluang Karir Menjanjikan: Bank BNI Buka Lowongan untuk Lulusan SMA dan SMK, Jangan Lewatkan, Lur!

BACA JUGA:Sukses Besar! PBSI Sumsel Gelar BNI Sirnas C 2023 di GOR Dempo. Ini Target Selanjutnya!

Direktur Finance BNI, Novita Widya Anggraini menyampaikan di tengah berbagai tantangan eksternal di tahun 2023, BNI mengambil langkah-langkah strategis untuk menjaga kinerja tetap solid dan memberikan return yang optimal bagi para shareholders. 

“Kredit sepanjang tahun 2023 tumbuh sebesar 7,6% year on year (yoy), mencapai Rp695 triliun, yang didorong oleh ekspansi di segmen berisiko rendah, yaitu korporasi blue chip baik swasta dan BUMN, kredit konsumer, dan Perusahaan Anak," pungkasnya. (fad)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan