Mobil PASTI, Jemput Bola Layanan Paspor, Sumatera Ekspres Terima Penghargaan dari Kemenkum-HAM
JEMPUT BOLA : Prosesi peresmian mobil PASTI untuk pemberian layanan jemput bola kepada masyarakat yang mau mengurus paspor. Fasilitas ini khusus disiapkan oleh Kantor Imigrasi.-Foto: budiman/sumeks-
Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Palembang, Mohammad Ridwan mengungkapkan saat ini jumlah pemohon paspor per hari bisa mencapai 200 orang. Namun demikian, pada momen-momen tertentu akan mengalami peningkatan signifikan. Tak hanya itu, untuk permohonan paspor sendiri terbanyak yang berangkat umrah, berobat, dan pendidikan, lainnya tujuan wisata ataupun bisnis. "Kalau rata-rata setiap hari ada 200 pemohon didominasi untuk umrah," ulasnya.
Sementara dalam momentum HUT ke-74 tahun 2024, ini tentu menjadikan Kantor Imigrasi semakin dewasa dengan melakukan berbagai inovasi pelayanan ke masyarakat termasuk melakukan transformasi digital. Diharapkan ini dapat memberikan pelayanan yang terbaik ke depan. "Semakin ke depan, inovasi harus terus dilakukan," tandasnya. Di kesempatan yang sama, Kemenkum-HAM Sumsel pun memberikan penghargaan kepada beberapa instansi, salah satunya Sumatera Ekspres atas partisipasi dan dukungan penyebaran informasi keimigrasian selama ini. (kms/fad/)