https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Gibran 2 Kali Sebut Nama Tom Lembong dalam Debat Cawapres 2, Cak Imin : Saya Akan Telepon, Ada yang Kangen

THOMAS LEMBONG : Kolase foto Gibran Rakabuming Raka dan Thomas Lembong. Nama Thomas Lembong 2 kali disebut Gibran, saat segmen saling bertanya dengan Muhaimin Iskandar dalam debat cawapres 2 Minggu malam (21/1).-FOTO: NET-

"Akan saya gunakan apabila pertanyaannya belum jelas. Bagaimana gus? Saya jelaskan juga gak papa? lithium ferro phosphate (LFP). Itu sering digaungkan Pak Thomas Lembong itu," kata Gibran.

Profil Tom Lembong

Dikutip dari Wikipedia, Thomas Trikasih Lembong atau yang lebih dikenal dengan nama Tom Lembong, adalah seorang politikus Indonesia. Dia kelahiran 4 Maret 1971.

BACA JUGA:Lama Kampanye 75 Hari, 3 Kali Debat Capres, 2 Kali Debat Cawapres

BACA JUGA:Mau Tahu Kesiapan Gibran Dalam Debat Cawapres? Ini Jawabannya

Dia pernah ditunjuk Presiden Jokowi sebagai sebagai Menteri Perdagangan RI, dari 12 Agustus 2015 hingga 27 Juli 2016.

Kemudian, sejak 27 Juli 2016 hingga 23 Oktober 2019, menjabat sebagai Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), yang kini berubah nama menjadi Kementerian Investasi.

Tom Lembong, adalah seorang wirausahawan dan investor yang berasal dari Indonesia.  

Setelah tidak ‘dipakai’ Jokowi lagi, Tom Lembong dalam pilpres 2024 ini Tom Lembong, merupakan salah Co-captain Tim Pemenangan Nasional Anies-Muhaimin atau Timnas AMIN.

Tom Lembong lahir dari pasangan Yohanes Lembong (Ong Joe Gie), seorang dokter ahli jantung dan THT lulusan Universitas Indonesia asal Manado, dan Yetty Lembong, seorang ibu rumah tangga asal Tuban.

BACA JUGA:Viral Reaksi Menangis di Medsos Pasca Debat Capres, Makin Hari Terus Bertambah

BACA JUGA:Meski Dikritik Jokowi, KPU Tetap Gunakan Format Sama dalam Debat Pilpres, Ini Alasannya

Tom menikah dengan Maria Franciska Wihardja pada tahun 2002 dan dikaruniai sepasang puteri dan putera. Tom merupakan adik dari Yohanes Lembong.

Tom mengenyam pendidikan dasarnya di Jerman hingga berusia 10 tahun. Sekembalinya ke Indonesia, Tom meneruskan SD serta SMP di Sekolah Regina Pacis, Jakarta. 

Saat SMA, Tom pindah ke Boston, Massachusetts, Amerika Serikat. Kemudian, Tom menempuh kuliah dalam bidang arsitektur dan perancangan kota di Universitas Harvard dan lulus pada 1994.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan