https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Umrah Akhir Tahun, Ziarah Sambil Wisata

jemaah menunaikan ibadah haji di Tanah Suci-foto: ist-

Selain akhir tahun, sejumlah travel juga menawarkan umrah awal tahun baru 2024. Seperti dari KBIHU Siti Khadijah, yang siap memberikan pelayanan optimal kepada calon jemaah umrahnya. Penegasan itu disampaikan M Yunus, staf KBIHU Siti Khadijah. Menurut dia, pada momen akhir tahun ini memang tidak ada perjalanan umrah dari KBIHU Siti Khadijah. 

Namun, untuk awal tahun 2024, Ksudah disiapkan dua jadwal perjalanan umrah. Keberangkatan 14 Januari dan 14 Februari 2024. Rincian perjalanan mencakup durasi lama 11 hari dengan biaya umrah sebesar Rp30.500.000 per orang.

"Hotel yang kami pilih berdekatan dengan tempat ibadah, dan biaya tersebut sudah mencakup tiket pesawat pulang-pergi,” ungkapnya. Biaya itu mulai dari visa umrah, akomodasi hotel, airport handling, transportasi bus eksekutif, makanan dan minuman. Kemudian, perlengkapan umrah, pembimbing ibadah atau muthowif, asuransi perjalanan, air zamzam sebanyak 5 liter, dan bagasi seberat 30 kg.

BACA JUGA:Bahas Persiapan Haji 2024, Ketemu Menteri Haji Saudi di Jeddah. Menag Sampaikan Beberapa Harapan Ini

BACA JUGA:Bahas Persiapan Haji 2024, Ketemu Menteri Haji Saudi di Jeddah. Menag Sampaikan Beberapa Harapan Ini

Meskipun demikian, Yunus menegaskan bahwa biaya untuk paspor dan vaksin meningitis belum termasuk dalam paket tersebut. Dia juga menekankan pentingnya vaksinasi, dengan catatan bahwa para jemaah harus sudah divaksin minimal 3 kali.

"Terkait pendaftaran untuk umrah, saat ini sudah ada yang mendaftar. Meskipun belum dapat dikatakan ada peningkatan signifikan, namun animo masyarakat terhadap perjalanan ibadah umrah tetap tinggi," ungkap Yunus.

Sementara itu, untuk perjalanan ibadah haji tahun 2024, KBIHU Siti Khadijah telah mencatat 90 calon jemaah yang siap untuk mereka dampingi. 

"Kami berharap semuanya lancar dan mereka dapat menjalankan rukun iman ke-5 dengan khidmat," harap Yunus dengan penuh harap.

Perjalanan umrah ini tidak hanya sekadar mengunjungi tempat-tempat suci, tetapi juga menjadi perjalanan spiritual yang mendalam bagi setiap jemaah. Dengan penuh kehati-hatian dan profesionalisme, KBIHU Siti Khadijah membimbing para jemaah menuju puncak spiritualitas dalam perjalanan ibadah mereka. (afi/iol)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan