Yakin Meriah, Diikuti Lebih Seribu Runner
Mayjen TNI Yanuar Adil-Foto: Kris Samiaji/sumeks-
PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Panglima Kodam (Pangdam) II Sriwijaya, Mayjen TNI Yanuar Adil menyampaikan apresiasi terhadap tingginya antusiasme peserta mengikuti event Musi Run 2023 Seri IV. Hal itu disampaikan sang jenderal melalui Kasdam II Sriwijaya, Kol Inf Debok Sumantokoh.
“Dengan lebih dari seribu peserta, kami yakin event yang digelar 17 Desember nanti untuk menyemarakkan HUT ke-78 Kodam II Sriwijaya ini akan sangat meriah,” katanya, kemarin (8/12).
Kol Debok menegaskan keterlibatan prajurit Kodam II Sriwijaya untuk turut serta meramaikan ajang lari bergengsi tersebut. “Apalagi event ini dalam rangka memperingati HUT Kodam II Sriwijaya. Para prajurit sudah daftar,” imbuhnya.
General Manager Sumatera Ekspres, Hj Nurseri Marwah mengatakan, target peserta untuk ajang Musi Run 2023 ini sudah terlampaui. Menurutnya, pendaftaran online telah berakhir. Namun secara offline masih dibuka. “Kita sangat excited karena minat peserta yang begitu tinggi. Ini mencerminkan kesadaran masyarakat untuk berpartisipasi dalam kegiatan olahraga lari juga luar biasa,” katanya.
Menurut Nurseri, peserta Musi Run 2023 Seri IV ini tidak hanya dari Palembang. Tapi juga dari kabupaten/kota di Sumsel dan berbagai provinsi di luar Sumsel. Bahkan, sejumlah runner profesional ikut turun dalam ajang kali ini. “Ini sebuah kebanggaan, artinya ajang Musi Run yang memang dirintis Sumatera Ekspres sejak Seri 1 memang selalu dinanti para penggemar dan pencinta lari Tanah Air,” tutur dia.
Sumatera Ekspres menggelar Musi Run tidak hanya dalam upaya memberikan sarana untuk para runner saja. Tapi juga dalam upaya memasyarakatkan olahraga lari. Dengan harapan, setelah ini akan terbangun kesadaran untuk rutin berolahraga dan masyarakat bisa menjaga kebugaran dan kesehatan tubuh.
Dijelaskan Nurseri, dalam ajang Musi Run 2023 Seri IV ini ada dua kategori yang diperlombakan yaitu 5K dan 10K. Masing-masing ada dua kelas yakni 5K umum dan 5K master serta 10K umum dan 10K master.
Total hadiah uang sebesar Rp85 juta. Event ini diselenggarakan oleh Sumatera Ekspres bekerja sama dengan Kodam II Sriwijaya dengan support dari berbagai pihak terkait lainnya. “Start dan finis di kawasan Benteng Kuto Besak (BKB). Peserta akan menempuh rute melintas Jembatan Ampera, dengan keindahan Sungai Musi yang memesona,” tukasnya.(iol/*/)