https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Tim Jatanras Polda Sumsel Sebut 2 Lokasi Paling Banyak Jukir Liar dan Pak Ogah di Palembang

Tim Jatanras Polda Sumsel amankan 39 jukir dan Pak Ogah di Palembang. Foto : kemas/sumateraekspres.id--

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Warga Palembang, terutama pengemudi kendaraan bermotor, merasa khawatir dengan keberadaan para juru parkir tak berizin atau jukir liar.

Petugas Jatanras Polda Sumsel menanggapi kekhawatiran ini dengan melakukan operasi di Jalan Sudirman dan Jalan Kolonel Atmo pada Rabu (22/11/2023).

Di dua titik ini paling banyak keluhan terkait keberadaan para jukir liar dan pak ogah

Sebanyak 39 jukir liar dan Pak Ogah berhasil ditangkap dalam rangka Operasi Penyakit Masyarakat (Pekat) 2 Musi tahun 2023.

BACA JUGA:Waduh! Toilet Tol Terpeka KM 306 B Mampet, Timbulkan Bau Busuk

Petugas Unit 1 Subdit III Jatanras yang dipimpin Kompol Willy Oscar, SE berhasil mengatasi keluhan terkait jukir liar dan pak ogah di dua titik tersebut.

Seperti dalam penertiban sebelumnya, aksi kejar-kejaran dengan petugas terjadi, namun semua berhasil ditangkap dan dibawa ke Polda Sumsel untuk didata.

Kompol Agus Prihadinika, SIK, Kasubdit III Jatanras Ditreskrimum Polda Sumsel, menjelaskan bahwa operasi ini bertujuan untuk menciptakan rasa aman.

"Khususnya bagi pengemudi kendaraan bermotor,"ujarnya.

Agus menegaskan bahwa jukir liar sering mengaku sebagai jukir resmi. "Padahal mereka memungut uang parkir di luar ketentuan yang berlaku,"tegasnya.

BACA JUGA:Cepat dan Efisien, Strategi Baru Reskrim Polrestabes Palembang dalam Menganalisis Laporan Kejahatan

Pasca-pendataan dan pengambilan sidik jari, para jukir liar dan pak ogah diminta untuk menandatangani surat pernyataan agar tidak mengulangi perbuatannya.

Agus mengimbau masyarakat, terutama pengemudi kendaraan bermotor, untuk tidak memberi perhatian kepada jukir liar yang memungut uang parkir di luar ketetapan.

"Jika masih ada yang memaksa, diharapkan segera melaporkan kepada petugas dan pihak berwajib, yang akan menindak tegas,"tukasnya. (Kemas)


Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan