Cegah Mata Minus Pada Anak, Orang Tua Harus Tegas dengan 10 Kiat ini
CEGAH MATA MINUS ANAK: Membatasi waktu anak bermain gadget dan penerangan ruangan yang cukup, bisa jadi upaya untuk mencegah mata minus pada anak. FOTO:NET--
Jeda waktu istirahat ini sangat dibutuhkan agar mata anak tidak terlalu lama bekerja dalam jarak yang sangat dekat.
Saat istirahat, biarkan ia melihat dengan jarak jauh.
Melihat yang berwarna hijau seperti tanaman, dan mengedip-kedipkan matanya.
4. Makan Makanan Bergizi dan Sehat
Dorong anak untuk selalu mengonsumsi makanan bergizi dan sehat.
Anda bisa menyediakan makanan-makanan berwarna oranye terang seperti wortel atau papaya.
Buah atau sayur yang banyak mengandung vitamin A dalam bentuk bekataroten (karotenoid) yang dapat meningkatkan kesehatan matanya.
5. Terapkan Pencahayaan yang Baik di Rumah
Jaga pencahayaan di rumah agar cukup.
Terutama, di ruangan-ruangan yang sering digunakan oleh anak.
Jangan biarkan ia belajar atau membaca di tempat agak gelap atau remang-remang.
Bila perlu, sediakan lampu meja atau lampu belajar saat ia sedang belajar dan mengerjakan PR.
6. Perhatikan Posisi Duduk saat Menulis
Pastikan saat sedang menulis di meja, posisi kepala anak tidak terlalu menunduk.
Hal ini bertujuan agar ia tidak melihat terlalu dekat.
Di samping itu, pastikan agar dada dan dagu anak tegak.