https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Investasi Triliunan, tapi Tol Indraprabu Bermanfaat

RESMIKAN TOL : Presiden lakukan tap perdana kartu tol dalam peresmian ruas tol Indralaya-Prabumulih, kemarin.-foto : kris/sumeks-

Dikatakan, sistem pengelolaan air limbah domestik terpusat ini sangat penting untuk meningkatkan kesehatan masyarakat dan kualitas lingkungan. “Salah satunya menjaga kualitas air Sungai Musi, kita tahu banyak dimanfaatkan masyarakat untuk mandi dan mendukung kegiatan rumah tangga lainnya," jelasnya. 

Keberadaan SPALDT ini tentu saja dapat mengurangi pencemaran Sungai Musi dari limbah rumah tangga dan sebagainya. "Saya menyambut baik pengoperasian sistem pengelolaan air limbah yang dibangun senilai Rp1,32 triliun ini," bebernya. 

Pembangunannya hasil kolaborasi antara Pemerintah Australia dan India. "Paling banyak dari Australia Rp690 miliar, Pemerintah Pusat Rp624 miliar, dan Pemda Rp24 miliar," bebernya. SPALDT baru menjangkau 10 persen dari penduduk Palembang, tapi nantinya bisa terus dikembangkan. 

Direktur Utama (Dirut) Perumda Tirta Musi Palembang, Andi Wijaya Adani menjelaskan SPALDT Sei Selayur akan mulai dikelola Perumda Tirta Musi pada Januari 2024. "Sekarang sudah beroperasi, tapi masih terbatas karena baru ada 12 pelanggan besar, seperti perkantoran, mall, dan hotel," tambahnya.

Selain itu, untuk dapat mengoperasikan SPALDT setidaknya butuh 1.500 m3 limbah yang diolah dari rumah tangga. "SR (Sambungan Rumah) yang memenuhi syarat operasional setidaknya 8.000 SR, atau 40 ribu jiwa terlayani," jelasnya. Namun untuk SR masih menjadi tanggung jawab Pemprov dan Pemkot Palembang. (dik/tin)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan