Antisipasi Karhutla, Siapkan 8 Posko
MUARA ENIM, KORANSUMEKS.COM - Mengantisipasi Karhutla di Wilayahnya, Pemerintah Kabupaten Muara Enim siapkan personil dan peralatan. Hal tersebut terungkap dalam gelar pasukan di halaman Pemkab Muara Enim, jumat (27/1) bersama forkopimda Muara Enim. Baca Juga : Demi Masyarakat, DPRD Muara Enim Gerak Cepat Usulkan Kaffah jadi Bupati Definitif
Plt Bupati Muara Enim, Ahmad Usmarwi Kaffah mengatakan bahwa di Muara Enim ada delapan kecamatan yang rawan karhutla. "Diantaranya itu seperti di gelumbang dan daerah sekitarnya," ujarnya. Baca Juga : Hari Pertama Ngantor, Kaffah Datangi Semua Ruangan
Untuk itu, Pemkab Muara Enim juga menyiapkan delapan posko karhutla selain itu juga personil dan perlengkapan pemadaman. "Kami tentu tidak bisa sendiri butuh bantuan TNI-Polri dan pihak lain untuk mengatasi masalah karhutla baik pencegahan maupun penanganan," ulasnya. Baca Juga : Manfaat Sedekah Subuh dan Cara Mengamalkannya
Dirinya juga melihat ada inovasi yang bisa dilakukan dengan menggunakan alat pertanian seperti sprayer untuk memadamkan api. "Ya jadi petanipun kalau melihat api bisa memadamkannya kalau memang skalanya tidak besar," ungkapnya. Baca Juga : Jadwal Lengkap 75 Event Pemuda dan Olahraga di Palembang Sepanjang 2023
Sementara itu, Palaksa BPBD Muara Enim, Abdurrozieq Putra mengatakan bahwa personil gabungan ada 300 orang dengan perlengkapan yang sudah mumpuni. "Karena prediksi BMKG kita akan kemarau kering seperti 2019 lalu, mulai april - november 2023," ungkapnya. Baca Juga : Info Pendaftaran CPNS 2023, Berikut Jadwal dan Formasi Untuk SMA SMK D3 D4 S1 Sederajat
Untuk perlengkapan sudah cukup untuk di lapangan, namun kalau skalanya besar akan ada bantuan dari provinsi. "Pemadaman dari udara yakni waterbombing menggunakan helikopter," pungkasnya. (Way)