FISIP United FC Berambisi Raih Gelar Juara di Final Rektor Unsri Cup 2023
PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Sriwijaya Sport Olympic 2 Rektor Cup 2023 tengah memasuki babak puncaknya yang akan digelar besok, Selasa, 12 September 2023, pukul 15.15, di Stadion Unsri Bukit Besar. Pertarungan epik ini akan mempertemukan FISIP United FC dengan FKIP. Sebelumnya, FKIP menggulung FMIPA dengan skor 5-0. Sementara Fisip meraih kemenangan dramatis dengan skor 6-5 melawan Pertanian melalui adu penalti. Fisip United FC berhasil membuka keunggulan terlebih dahulu dalam pertandingan ini, berkat sepakan bebas cantik yang dieksekusi dengan sempurna oleh Muhammad Thariqal Muflih pada menit ke-56. Namun, dalam 10 menit terakhir pertandingan, tim Fakultas Pertanian mampu menyamakan kedudukan setelah memanfaatkan kelalaian pertahanan Fisip United FC yang gagal menjebak offside. Setelah mencetak gol penyama kedudukan, Fakultas Pertanian terus menekan dan berusaha mencetak gol kemenangan. BACA JUGA : Revitalisasi Fisik Mulai September Namun, upaya mereka berhasil digagalkan oleh barisan pertahanan kokoh Fisip United FC. Pertandingan akhirnya berakhir tanpa pemenang, sehingga dilakukan adu penalti. Pada adu penalti, eksekutor pertama dari tim Fisip gagal mencetak gol setelah tendangannya melenceng tipis ke kanan gawang. BACA JUGA : RESMI! Kembalinya Jersey Legend Sriwijaya FC Warna Kuning dan Hijau untuk Liga 2 Musim 2023/2024 Namun, eksekutor kedua dari tim Fisip berhasil mencetak gol, sementara eksekutor kedua dari Fakultas Pertanian gagal setelah tendangannya dimentahkan oleh kiper Fisip United FC. Selanjutnya, eksekutor penalti dari kedua tim berhasil mencetak gol. Pada akhirnya, penendang keenam dari Fakultas Pertanian gagal mencetak gol. Sedangkan tim Fisip United FC berhasil mencetak gol, mengantarkan mereka ke babak final Rektor Unsri Cup 2023.