Misi Baru AKBP Harissandi SIK MH, Memerangi Peredaran Narkoba di Wilayah Sumsel

Misi Baru AKBP Harissandi SIK MH, Memerangi Peredaran Narkoba di Wilayah Sumsel LUBUKLINGGAU, SUMATERAEKSPRES.ID - Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo melalui surat telegram rahasia (TR) No.ST/1395/VI/KEP/2023 tanggal 24 Juni 2023, merotasi sejumlah jabatan Kapolres di wilayah Polda Sumatera Selatan. Salah satu yang berganti adalah Kapolres Lubuklinggau AKBP Harissandi SIK MH yang menjadi Wakil Direktur Dit Resnarkoba Polda Sumsel. Sementara jabatan Kapolres Lubuklinggau diisi AKBP Indra Arya Yudha SIK, yang sebelumnya Kapolres OKU Selatan. "Iya TR sudah terbit. Penganti saya di sini dari Polres OKU Selatan. Tapi selama belum serah terima jabatan, Polres Lubuklinggau masih tanggungjawab saya," kata Harissandi di Mapolres Lubuklinggau, Senin 26 Juni 2023. Berikut profil AKBP Harissandi SIK MH. Dia lahir di Surabaya pada 23 Maret 1978. Lulus Akademi Kepolisian (Akpol) tahun 2000. Pamen Polda Sumsel Desember 2019, bertugas di Polda Aceh sebelum menjadi Penyidik Madya Dit Reskrimum Polda Sumsel, dan Kasubdit 3 Tipidkor Dit Reskrimsus Polda Sumsel. BACA JUGA : MANTAP! Polres Lubuklinggau Selamatkan 11.700 Jiwa Generasi Muda dengan Pemusnahan Narkoba Jabat Kapolres Lubuklinggau sejak Februari 2022. Di Polres Lubuklinggau AKBP Harissandi menggantikan AKBP Nuryono SIK yang saat itu pindah tugas menjadi Kapolres OKU Timur waktu itu. Terhitung sudah hampir satu setengah tahun menjabat Kapolres Lubuklinggau banyak program dan inovasi yang ia inisiasi. Misalnya bidang sosial, AKBP Harissandi bersama Ketua Cabang Bhayangkari mempunyai program Jumat Bakti Sosial. "Jadi setiap Jumat kita salurkan bantuan ke panti asuhan dan orang tidak mampu," katanya. Kemudian programnya lagi adalah umroh gratis bagi personil yang berkinerja bagus dan berprestasi. Sudah dua anggota Polres Lubuklinggau yang telah berangkat umroh.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan