RESMI! Sriwijaya FC Akhirnya Gandeng Apparel Ini Arungi Liga 2 Musim 2023-2024

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Skuadra Sriwijaya FC siap 100 persen hadapi Liga 2 musim 2023-2004. Termasuk turnamen Pra Musim, maupun Piala Indonesia yang rencananya juga bakal bergulir. Sponsorship pun mulai mendekat. Termasuk brand yang menjadi apparel oficial resmi tim berjuluk Laskar Wong Kito. "Tentu sudah ada apparel resmi Sriwijaya FC,"ujar Faisal Mursyid, Sekretaris PT Sriwijaya Optimis Mandiri (SOM).

BACA JUGA :Loker Terbaru: Direktorat Kesehatan dan Gizi Masyarakat Bappenas Buka Peluang Kerja, Ini Posisinya
Dalam hal ini, PT SOM adalah perusahaan yang menaungi Sriwijaya FC, Jumat, 23 Juni 2023. Faisal menyebut, Sriwijaya FC memang punya sejarah panjang dengan apparel. Contohnya dengan apparel Specs. Ternyata Specs ikut membantu perjuangan Sriwijaya FC menjadi juara Liga Super Indonesia 2007-08. Specs juga masih menjadi apparel Sriwijaya FC saat menjuarai Copa Indonesia di tahun yang sama.
BACA JUGA :RESMI! Tak Lagi di Jakabaring, Sriwijaya FC Pindah Home Base ke Stadion Ini
Selain Specs, Sriwijjaya FC juga pernah kerjasama dengan apparel asal Spanyol, Joma. Juga Reebok asal Inggris yang menyuplai kebutuhan tim era kepelatihan Ivan Kolev pada 2010-2011. Sedangkan musim 2020 lalu, apparel-nya Calci. "Ya, begitu panjang sejarahnya,"lanjut pria yang bergelar Datuk Talangik.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan