https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Miris! Wanita Ini Alami Kekerasan Fisik dari Majikannya di Libya. Begini Tindakan KBRI!

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Kekerasan terhadap pekerja migran Indonesia kembali terjadi. Kali ini, menimpah Sri Muliemi (SM) Dalam hal ini, KBRI Tripoli telah menerima pengaduan dari SM, yang mengalami kekerasan fisik dari majikannya di Libya. Dalam video yang beredar di media sosial, pekerja asal Lombok Timur itu mengaku awalnya dia dapat janji bekerja di Turki. Namun, pada kenyataannya malah kena bawa ke Libya. "Saya mereka janjikan kerja di Turki tapi tahunya mereka kirim ke Libya. Kita di sini dapat majikan kurang baik, Pak. Kalau ada kesalahan sedikit selalu pakai kekerasan" "Tapi saat kita minta pulang ke kantor, majikan bilang, ‘Saya sudah beli kamu tiga tahun di sini, saya beli kamu mahal di sini’,” ucap SM dalam video tersebut.

BACA JUGA : INFO LOKER: Bank Central Asia (BCA) Butuh Karyawan Baru untuk Posisi PCPO, WMP, dan PLO. Ada Penempatan di Palembang Loh!
Dia melanjutkan, dirinya terus berupaya meminta bantuan terhadap kantor agensi yang menyalurkan pekerja di Libya. Namun, tak ada respons. Pekerja migran itu lalu mencoba keluar dari rumah majikannya dan terus menghubungi pihak agensi. Akhirnya merespons serta memintanya untuk menunggu di depan rumah sang majikan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan