Banyuasin Miliki Sekda Baru. Ini yang Pertama Kali Dikatakannya Usai Dilantik!
BANYUASIN, SUMATERAEKSPRES.ID - Ir. Erwin Ibrahim, ST., MM., M.BA resmi menjabat sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Banyuasin. Bupati Banyuasin H. Askolani, SH.,MH yang langsung melantiknya di Pendopoan Rumah Dinas (Rumdin) Bupati Banyuasin, Rabu, 17 Mei 2023. Pelantikan Ir. Erwin Ibrahim, ST.,MM.,MBA sebagai Sekretaris Daerah Kabupaten Banyuasin mendapat persetujuan dari komisi aparatur sipil negara. Dalam hal ini, melalui surat ketua KASN Nomor B-082/JP.00.00/02/2023 tanggal 22 Februari 2023. “Pelantikan Sekda telah melalui proses dan tahapan yang amat panjang, mulai dari seleksi Tanggal 3 Januari sampai 26 Januari, "kata Bupati Banyuasin H Askolani.
BACA JUGA : INFO! Bank CIMB Niaga Buka Lowongan Kerja. Simak Kualifikasi dan Pendaftaran!Lanjitnya, dari seleksi sebanyak delapan orang dan hasil tiga terbaik yang dapat dirinya pilih untuk menjadi Sekretaris Daerah Kabupaten Banyuasin, hingga akhirnya melantik Erwin Ibrahim. Askolani menambahkan kepada Sekda yang baru dia lantik untuk melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya. Tingkatkan terus kinerja dengan berdasarkan kerja keras, kerja cerdas, dan kerja ikhlas.