Nasib Shin Tae-yong di Ujung Tanduk
JAKARTA-Shin Tae-yong gagal membawa Timnas Indonesia ke final usai kalah 0-2 dari Vietnam di semifinal Piala AFF 2022. Padahal, pada Piala AFF 2022, timnas Indonesia memasang target jadi juara.
Kegagalan itu membuat Shin Tae-yong mendapatkan sorotan terkait masa depannya bersama skuad Garuda. Jika dilihat dari masa bakti Shin Tae-yong bersama Timnas Indonesia sebenarnya masih cukup panjang yakni akan berakhir pada bulan Desember 2023.
"Saat ini belum ada keputusan untuk masa depan Shin Tae-yong di timnas Indonesia," kata Direktur Tetnik, Indra Sjafri.
Indra Sjafri mengaku, dirinya diperintah oleh PSSI untuk mengatur pertemuan dengan Shin Tae-yong dan beberapa staff terkait untuk evaluasi penampilan skuad Garuda di Piala AFF 2022. "Kita akan lakukan evaluasi, kita cari waktu dengan coach Shin Tae-yong kapan bisa," ujarnya.
Mantan pelatih timnas U-19 Indonesia itu menambahkan, sebetulnya rapat evaluasi tersebut akan dihadiri anggota Exco PSSI. Namun, rencana itu batal karena pihaknya yang diberikan tugas untuk membahas rapat tersebut bersama Shin Tae-yong.
"Kemarin (rapat) mau bersama sama Exco PSSI. Tapi pak Sekjen PSSI (Yunus Nusi) serahkan ke kami departemen teknik untuk diskusi ke Shin Tae-yong," terangnya.
Kegagalan Shin Tae-yong membawa Timnas Indonesia juara di Piala AFF 2022 sedang menjadi sorotan. Beberapa anggota exco PSSI meminta Shin Tae-yong out dari Timnas Indonesia.
Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Juni Rachman mendesak pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong mundur dari jabatannya.
"Shin Tae-yong yang gagal di Piala AFF 2022 seharusnya mundur dari kursi pelatih timnas Indonesia," kata Juni Rachman saat ditemui di Kantor PSSI, GBK Arena. "Gagal, out (keluar)-lah," tegasnya. (Disway.id/gsm)