Pemkot Palembang Gandeng HIPMI Palembang Gelar Pasar Murah, Ini Tujuannya
PASAR MURAH: Wali Kota Palembang Drs H Ratu Dewa MSi didampingi Ketua Umum BPC HIPMI Palembang Peby Anggi Pratama meninjau salah satu stan pasar murah di Perumahan Griya Borang Indah, Kecamatan Sematang Borang, kemarin (5/11). -Foto : ist -
PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Penyelenggaraan Pasar Murah sejatinya tak hanya sekedar aktivitas jual beli semata, melainkan sebagai wujud nyata kolaborasi antara pemerintah dan pelaku usah yang bertujuan membantu meringankan beban ekonomi masyarakat.
Pesan ini disampaikan Wali Kota Palembang, Drs H Ratu Dewa MSi saat membuka kegiatan Pasar Murah hasil kerja sama Pemkot Palembang dan BPC HIPMI Kota Palembang di Perumahan Griya Borang Indah, Kelurahan Suka Mulya, Kecamatan Sematang Borang, kemarin (5/11).
"Kegiatan Pasar murah ini sebagai bukti nyata kolaborasi antara pemerintah, dunia usaha, dan masyarakat dalam meringankan beban ekonomi warga, khususnya di tengah situasi harga bahan pokok yang sering berfluktuasi,” imbuh Dewa.
Menurutnya, kegiatan ini menjadi bukti semangat gotong royong dan komitmen bersama dalam menjaga daya beli masyarakat.
Dewa menegaskan kembali komitmen Pemkot Palembang yang bakal menggandeng sektor swasta dan komunitas bisnis untuk mendorong pemerataan ekonomi hingga ke tingkat akar rumput.
BACA JUGA:HIPMI Palembang Dukung Program Tiga Juta Rumah, Fokus Hunian Subsidi untuk MBR
Dalam kesempatan tersebut, Dewa juga memaparkan kondisi ekonomi Kota Palembang yang terus menunjukkan tren positif.
Berdasarkan data BPS 2025, pertumbuhan ekonomi Palembang sepanjang 2024 mencapai 5,13 persen, dengan inflasi terkendali di level 4 persen.
“Ini bukti bahwa pemulihan ekonomi berjalan baik. Namun kita tetap punya PR bersama, terutama penurunan angka stunting dan penguatan ketahanan pangan,” tambahnya.
Ketua Umum BPC HIPMI Palembang, Peby Anggi Pratama menyebut keguatan pasar murah ini menyasar masyarakat kelas bawah agar bantuan tepat sasaran dan benar-benar dirasakan mereka yang membutuhkan.
“Kami hadir di tengah masyarakat akar rumput dengan harga terjangkau dan kualitas terjamin. Ini langkah nyata menjaga stabilitas harga dan membantu masyarakat yang benar-benar membutuhkan,” tegas Peby.
Ia menambahkan, kegiatan ini juga selaras dengan program nasional dalam menjaga ketahanan pangan melalui urban farming serta pengendalian inflasi di tingkat daerah.
BACA JUGA:Dorong Pertumbuhan Ekonomi, HIPMI Siap Berkolaborasi
