Sumatera Ekspres | Baca Koran Sumeks Online | Koran Sumeks Hari ini | SUMATERAEKSPRES.ID - SUMATERAEKSPRES.ID Koran Sumeks Hari ini - Berita Terhangat - Berita Terbaru - Berita Online - Koran Sumatera Ekspres

https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Mitsubishi baru

Tawarkan Bunga KPR 2,66% Lewat Livin’ KPR, Permudah Miliki Rumah Idaman

Azahari Fikri -FOTO: KRISAMIAJI/SUMEKS-

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID – Mendukung masyarakat untuk mewujudkan impian memiliki rumah, Bank Mandiri menghadirkan program bunga spesial Kredit Pemilikan Rumah (KPR) sebesar 2,66% fixed selama 3 tahun melalui layanan Livin’ KPR. Program ini berlaku hingga 31 Juli 2025 dan dapat diakses secara mudah melalui aplikasi Livin’ by Mandiri.

Azahari Fikri, regional CEO II / Sumatera 2 PT Bank Mandiri mengatakan,  promo ini merupakan bentuk nyata komitmen Bank Mandiri dalam menghadirkan solusi pembiayaan perumahan yang terjangkau, terutama bagi generasi muda dan keluarga baru di Sumatera Selatan dan sekitarnya.

“Melalui Livin’ KPR, kami ingin mempermudah masyarakat memiliki rumah idaman, dengan proses yang cepat dan suku bunga yang sangat kompetitif. Bunga fixed 2,66% selama 3 tahun ini kami hadirkan sebagai bagian dari semangat #SelangkahMenujuRumah,” ujar Azahari.

Dikatakan, fitur Livin’ KPR di aplikasi Livin’ by Mandiri memungkinkan calon nasabah untuk melakukan simulasi cicilan sesuai anggaran, memilih rumah dari berbagai developer rekanan, hingga mengajukan KPR langsung dari genggaman tangan. “Digitalisasi layanan perbankan adalah masa depan, dan Livin’ KPR menjadi solusi yang relevan dengan gaya hidup masyarakat saat ini yang mengutamakan kemudahan dan efisiensi,” lanjutnya.

BACA JUGA:BRI Perkuat Akses Hunian Terjangkau, Salurkan KPR Subsidi FLPP untuk Dukung Program 3 Juta Rumah

BACA JUGA:Generasi Muda Kini Bisa Punya Rumah Tanpa Ribet Lewat KPR BRI: Mudah, Fleksibel, dan Sesuai Gaya Hidup

Promo ini terbuka untuk nasabah baru maupun nasabah eksisting yang ingin melakukan take over dari bank lain. Informasi lengkap terkait syarat dan ketentuan dapat diakses melalui laman bmri.id/livinkpr atau menghubungi Mandiri Call 14000. “Bank Mandiri memastikan seluruh layanan KPR ini diawasi Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan Bank Indonesia, serta merupakan bagian dari penjaminan Lembaga Penjamin Simpanan (LPS),” pungkasnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan