Sumatera Ekspres | Baca Koran Sumeks Online | Koran Sumeks Hari ini | SUMATERAEKSPRES.ID - SUMATERAEKSPRES.ID Koran Sumeks Hari ini - Berita Terhangat - Berita Terbaru - Berita Online - Koran Sumatera Ekspres

https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Mitsubishi baru

Bentor Digondol Maling, Rumah Dibobol: Warga Muba Resah Aksi Pencurian Makin Nekat

BENTOR : Tangkapan layar aksi pencurian becak motor di Kelurahan Bayung Lencir, Kabupaten Muba, Kamis (12/6). Foto : Ist--

MUBA, SUMATERAEKSPRES.ID - Aksi pencurian kian meresahkan masyarakat di Kabupaten Musi Banyuasin (Muba). Bahkan, kian tak berempati, sebuah becak motor (bentor) pun digasak maling seperti terjadi di Kelurahan Bayung Lencir, Kecamatan Bayung Lencir, Kamis pagi (12/6). 

Kejadian ini sontak membuat geger warga setempat, apalagi aksi nekat pelaku terekam jelas oleh kamera pengawas (CCTV).

BACA JUGA:Marak Pencurian Kerbau di Banyuasin, Disetrum hingga Jerat Tali Tambang

BACA JUGA:Polisi Tangkap Dua Pelaku Pencurian Sapi di PALI, Salah Satunya Residivis

Bentor yang dicuri merupakan sepeda motor Honda Verza dengan nomor polisi BG 6581 BAX warna hitam, yang telah dimodifikasi menjadi bentor milik Helmi (49), warga Kelurahan Bayung Lencir.

"Bentor saya parkir seperti biasa, tak lama kemudian pelaku datang dan langsung membawa kabur kendaraan yang jadi alat utama saya mencari nafkah," ungkap Helmi usai melapor ke Polsek Bayung Lencir dengan raut wajah sedih.

Kapolsek Bayung Lencir, Iptu M. Wahyudi, melalui Kanit Reskrim Ipda Agus, membenarkan laporan kehilangan tersebut.

"Kami telah menerima laporan pencurian dan saat ini tengah melakukan penyelidikan. Kami juga sedang memburu pelaku berdasarkan rekaman CCTV yang sudah dikantongi," ujarnya.

Dilokasi berbeda, tepatnya di Kampung Sekate Pal 11, dekat sirkuit balap Skyland Sekayu pada Rabu malam (11/6/2025) rumah warga juga dibobol maling. Dalam insiden tersebut, sejumlah barang berharga dilaporkan hilang.

BACA JUGA:Kepala Dinas Kominfo Muba Ingatkan Warga Tentang Ancaman Pencurian Password dan Cara Mengamankannya

BACA JUGA:Akhir Pelarian Dua Tahun Samsuri, Buron Kasus Pencurian Sawit Ditangkap di Tengah Sawah

Warga Muba kini semakin waspada dan mendesak aparat kepolisian agar segera menangkap pelaku. Mereka berharap tindakan tegas bisa diberikan sebagai efek jera.

"Sudah makin sering kejadian seperti ini, kami jadi takut meninggalkan rumah atau kendaraan. Harus ada tindakan cepat," keluh Romi warga Sekayu. (Yud/kur)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan