Wuling Perkuat Ekosistem Kendaraan Listrik

Senin 01 May 2023 - 23:54 WIB
Reporter : dedesumeks
Editor : dedesumeks

JAKARTA - Wuling Motors (Wuling) memperkuat komitmen dalam mengembangkan ekosistem kendaraan listrik berbasis baterai di Indonesia. Hal tersebut ditegaskan melalui penandatanganan nota kesepahaman investasi proyek baru KBLBB (kendaraan bermotor listrik berbasis baterai). Kegiatan seremonial itu berlangsung di Wuling Center, Jakarta akhir pekan lalu. Acara berupa handover secara simbolis baterai mobil listrik yang diproduksi secara lokal. Serta penandatanganan nota kesepahaman investasi proyek baru KBLBB antara PT SGMW Motor Indonesia dan Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Indonesia.

"Melalui penandatanganan nota kesepahaman dengan Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Indonesia serta penyerahan baterai mobil listrik hasil kerja sama Gotion Hi-Tech yang diproduksi di dalam negeri, tentu menjadi komitmen Wuling dalam mengembangkan ekosistem dan industri kendaraan bermotor listrik berbasis baterai dari hulu hingga hilir," ujar Presiden Direktur Wuling Motors, Shi Guoyong.

Lokalisasi baterai kendaraan listrik itu wujud kerja sama strategis antara Wuling dan PT Gotion Green Energy Solutions Indonesia (Gotion Hi-Tech) yang sebelumnya diresmikan pada November 2022. Gotion Hi-Tech merupakan perusahaan global yang berinvestasi di Indonesia untuk bidang pembuatan baterai kendaraan listrik.

Selain itu, juga berlangsung penandatanganan nota kesepahaman investasi proyek baru KBLBB antara PT SGMW Motor Indonesia dan Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Indonesia. Yang juga dilakukan oleh Presiden Direktur Wuling Motors Shi Guoyong dan Deputi Bidang Koordinasi Investasi dan Pertambangan Kementerian Koordinator Bidang Maritim dan Investasi Indonesia Septian Hario Seto.

"Indonesia merupakan pasar otomotif terbesar di ASEAN dan bisa menjadi hub produksi untuk wilayah yang lebih luas. Seperti ASEAN, Australia, bahkan Afrika. Melihat EV (electrical vehicle) growth yang sangat besar di Indonesia, Wuling berpotensi masuk di market kendaraan listrik dengan market yang masih baru dan pilihan yang masih sedikit," tutur Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan. Selain prosesi penandatanganan MoU investasi KBLBB dan penyerahan lokalisasi baterai kendaraan listrik, Wuling juga secara simbolis menyerahkan 50 unit kendaraan listriknya, Air ev, untuk mendukung penyelenggaraan KTT ASEAN 2023 di Labuan Bajo. (jp/fad)

 
Tags :
Kategori :

Terkait