Bangun Jalan Produksi dan Lingkar Desa

Kamis 27 Apr 2023 - 20:20 WIB
Reporter : dedesumeks
Editor : dedesumeks

Desa Talang Mandung

JIRAK JAYA - Kepala Desa Talang Mandung, Kecamatan Jirak Jaya, Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), Lilin Ardini, mengatakan jika dirinya lebih memprioritaskan perbaikan infrastruktur jalan bagi masyarakatnya.

Buktinya, ia sukses melakukan perbaikan jalan produksi menuju perkebunan sepanjang 464 meter. "Perbaikan jalan ini menekan dana Rp196 juta," kata Lilin Ardini. Desanya pun, diakuinya, dibantu Pemerintah Kabupaten Muba pembangunan jalan lingkar desa sepanjang 200 meter di tahun 2022.

"Kita terus mengajukan permohonan bantuan Pemerintah Kabupaten Muba, perbaikan jalan penghubung Talang Mandung ke Rukun Rahayu," tegasnya. Kondisi jalan antar desa sepanjang 10 kilometer itu, kondisinya sangat memprihatinkan.

"Padahal akses jalan ini, merupakan jantung perekonomian masyarakat," tegasnya. Barulah yang dibangun jalan produksi di dusun 1. "Kita berharap Pemerintah Kabupaten Muba, bisa perhatian bangunkan jalan yang dibutuhkan masyarakat," harapnya.

Pihaknya juga mengembangkan ternak kambing di dusun 2 dan dusun 3. "Kita bagikan 26 ekor bibit kambing dan dikelola kelompok ketahanan pangnan," jelasnya. Selain itu, tetap mengajak ibu-ibu mengelola lahan perkebunan lewat kelompok wanita tani. (Yud)

 
Tags :
Kategori :

Terkait