Gaji Guru Honorer Nyangkut Lagi

Selasa 18 Apr 2023 - 20:05 WIB
Reporter : Edi Purnomo
Editor : Edi Purnomo

*Sebagian Belum Digaji, Karena Gangguan Transaksi BOS Non Tunai

PALEMBANG – Kendati dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) sudah cair, nyatanya tak semua guru honorer jenjang SD-SMP di lingkungan Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Palembang sudah diselesaikan gaji 4 bulannya yang telat dibayar. Kali ini tertunda karena server bank penyalur gaji down.

Sebelumnya, proses pencairan dana BOS juga sempat terkendala oleh sistem aplikasi dari Arkas dan BOS salur Kemendikbud. Clear permasalahan ini, dengan kerja maksimal dari Pemerintah Kota Palembang, khususnya Dinas Pendidikan Kota Palembang yang telah menerjunkan tim ahli BOSP. Sehingga dalam waktu singkat secara keseluruhan proses persetujuan pencairan dana BOS dapat diselesaikan dengan baik. Apresiasi tinggi terhadap Dinas Pendidikan.

Namun sekarang muncul lagi masalah baru, yaitu dari pihak bank penyalur dengan aplikasi Bos Non Tunai-nya, sampai sekarang mengalami overload user sehingga terjadi down server “this site can't be reach”. Artinya alamat link ini tidak bisa diakses.

Kendala ini ikut membuat beberapa kepala sekolah kebingungan, sementara Rabu (19/4) merupakan hari terakhir transaksi perbankan nasional, tapi proses transfer gaji belum bisa dilakukan. Hal ini membuat resah hampir keseluruhan guru dan tenaga kependidikan honorer, karena beberapa hari lagi menjelang Lebaran.

BACA JUGA : Kabar Baik, Tahun Ini Kuota PPPK Guru 600 Ribu Lebih, Catat Jadwal Seleksinya
"Kami berharap ada solusi dari pihak bank, agar permasalahan ini cepat teratasi. Apakah dengan menambah bandwith server, atau penambahan server baru khusus untuk aplikasi BOS Non Tunai ini. Belum lagi jika terjadi kesalahan entry kode captcha sebanyak 3 kali, maka aplikasi dengan sendirinya akan terblokir, dan butuh waktu membuka blokir itu ke pihak bank. Kejadian terblokirnya akun ini dikarenakan pengguna berulang kali masuk aplikasi, sedangkan server lambat merespon," ujar seorang guru honorer SD yang tak mau disebut namanya.

Tags :
Kategori :

Terkait