BIKIN HARU, Pria Ini Pindah ke Agama Islam Usai Bermimpi Didatangi Sinar Putih Berlafaz Allah

Minggu 16 Apr 2023 - 17:33 WIB
Reporter : Alf Sumeks
Editor : Alf Sumeks

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Siang kemarin, Masjid Cheng Ho, sedikit berbeda dari hari-hari biasa. Msjid yang umumnya ramai oleh jamaah mesjid serta warga sekitar lokasi, kemarin banyak dikunjungi orang-orang ternama. Sebut saja ketua MUI Sumsel, Prof Dr H Aflatun Muhtar, ketua ICMI Sumsel Dr Ir H Heri Amalindo, juga banyak tokoh-tokoh lain berhimpun menjadi satu untuk menyaksikan acara sakral bagi Darma Sulaiman. Ya, pria yang sehari-harinya akrab dengan sapaan Darma ini sendiri dengan kesadaran sendiri, ingin memeluk agama Islam. Sebelumnya, 48 tahun Darma memeluk Katolik. Darma, menjelaskan apa yang mengilhaminya pindah ke Agama Islam dan menjadi saudara seiman muslim. "Terus terang tiga bulan yang saya bermimpi kedatangan wujud bersinar terang, putih besar dan menyinari seluruh alam jagat raya. Ada lafaz Allah, dengan bacaan shalawat nabi Muhammad SAW mengiringi," ujarnya kepada koran ini. Kejadian ini terus berulang dan berulang. "Sejauh ini tiga kali saya sudah bermimpi hal itu. Terus terang setelah bermimpi ada ketenangan batin yang terjadi pada diri saya. Apalagi, ketika mendengar salawat Nabi Muhammad SAW. Sejak itu pula saya tekadkan untuk masuk Islam. Saya juga sudah bermusyawarah dengan istri dan anak-anak saya. Kendati mereka masih tetap keukeuh dengan Iman Katoliknya, tetapi mereka tidak mempermasalahan saya untuk mengimani Islam," ujarnya.

BACA JUGA : Inilah 10 Tempat Wisata Terbaik di Kota Palembang yang Ditetapkan jadi Kawasan Strategis Nasional
Darma sempat bingung, bagaimana menjadi muslim dan menjadi pemeluk Islam. "Dalam kebingungan itu, saya mendatangi ICMI Sumsel dan bertemu dengan ketua. Alhamdulillah, tidak memakan waktu lama. Untuk kebaikan mengapa tidak, kata ketua ICMI Sumsel. Sehingga sayapun daftar ke MUI Sumsel serta saat ini dapat mengucapkan dua kalima syahadat," ujar Darma, dengan suara bergetar. Setelah memeluk Islam, kemarin, dia berikrar akan belajar lebih dalam lagi mengenai Islam.

Ingin Belajar Bacaan Salat

Tags :
Kategori :

Terkait