Tuntaskan Bangun Jalan, Tanam Pepaya California

Rabu 05 Apr 2023 - 21:51 WIB
Reporter : dedesumeks
Editor : dedesumeks

Desa Langkap

BABAT SUPAT – Pembangunan jalan di Desa Langkap, Kecamatan Babat Supat, Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) menjadi prioritas setiap tahun. Kepala Desa Langkap, Joko Mitrojoyo menerangkan pihaknya berusaha menuntaskan pembangunan jalan desa yang belum terbangun, sehingga tiap tahun jadi prioritas Pemerintah Desa.

“Tahuni ini dari dana APBD mau cor jalan poros desa yang belum selesai dibangun. Baru sebagian yang tembus ke depan, sisa sekitar 150 meter,” tuturnya. Dana desa juga digulirkan untuk membangun jalan, namun dalam lingkungan desa tepatnya di dusun 3. Sejak dia menjabat, banyak jalan desa yang sudah dicor beton karena memang ini menjadi keinginan masyarakat.

“Warga kita ini kan banyak petani karet dan sawit, sehingga jalan yang bagus ikut menopang kelancaran mobilitas masyarakat terutama saat mengeluarkan hasil bumi. Jika aktivitas ekonomi warga meningkat, tentunya kesejahteraan mereka juga naik,” imbuhnya.

Pihaknya pun berharap masyarakat bisa mendapat bantuan pupuk, racun, dan lainnya dari Pemerintah Kabupaten. Untuk tanaman karet sudah sempat diberikan, yang belum tanaman sawit. Di program ketahanan pangan, tahun lalu pihaknya menggunakan dana desa untuk budidaya ikan lele melibatkan masyarakat.

“Tahun ini kita mau menanam pepaya california melibatkan ibu-ibu untuk membudidayakannya. Hasilnya nanti bisa untuk kelompok pembudidaya sehingga memberikan pendapatan baru bagi mereka,” tuturnya. Rencananya akan ada sebanyak 1.500 bibit pepaya yang akan ditanam.

Untuk program bantuan langsung tunai (BLT), terang Joko, masih tetap dilanjutkan tahun ini dengan 59 KPM (keluarga penerima manfaat) yang akan mendapat bantuan. “Untuk penyerahan BLT, kita masih menunggu rekomendasi dari dinas terkait,” bebernya

Mereka yang masih menerima BLT, lanjut Joko, merupakan warga miskin yang membutuhkan dengan 4 kriteria yakni kemiskinan ekstrem, difabel, lansia, dan warga sakit tapi tidak mampu. “Tahun ini memang berkurang, penerima kita seleksi kembali, karena dana desa tahun ini mayoritas digulirkan kembali ke program infrastruktur,” tandasnya. (fad)

]
Tags :
Kategori :

Terkait