Penjualan Mobil Bekas di Lubuklinggau Lesu

Sabtu 01 Apr 2023 - 20:16 WIB
Reporter : Alf Sumeks
Editor : Alf Sumeks

LUBUKLINGGAU, SUMATERAEKSPRES.ID - Penjualan mobil bekas di Kota Lubuklinggau, Sumatera Selatan masih lesu. 20 hari sebelum lebaran belum ada peningkatan penjualan yang signifikan. Hal itu diakui Yovan, penjual mobil bekas di Showroom Desnelya Mobilindo. Dia mengatakan dibanding periode tahun lalu, penjualan mobil bekas jauh menurun. "Memang sudah mulai banyak nanya seminggu terakhir ini. Tapi penjualan jauh lebih baik tahun lalu," katanya saat di Desnelya Mobilindo, Jalan Yos Sudarso Kelurahan Marga Rahayu, Kecamatan Lubuklinggau Selatan II, Kota Lubuklinggau, Sabtu 1 April 2023.

BACA JUGA : Kebakaran di Seberang Ulu, Warga Histeris
Dia mengaku tahun ini rata-rata penjualan di showroom yang ia kelola berkisar 13-15 unit per bulan. Sementara tahun lalu setidaknya di periode yang sama mencapai 20 unit lebih terjual setiap bulannya. Yovan mengaku tidak tahu apa penyebab penjualan mobil bekas belum membaik. "Mungkin karena harga sawit dan karet sedang turun," dia menduga.

Pembeli Banyak dari Desa

Dia mengaku, pembeli mobil bekas kebanyakan dari desa. Mereka dari Musi Rawas, Empat Lawang, dan juga Muratara.
Tags :
Kategori :

Terkait