Dorong Kemandirian Peternak, Pelatihan Pembuatan Pakan Ternak Konsentrat

Senin 25 Nov 2024 - 22:04 WIB
Reporter : Hendro
Editor : Edi Sumeks

EMPATLAWANG, SUMATERAEKSPRES.ID – Dalam upaya meningkatkan kemandirian peternak serta memanfaatkan hasil pertanian lokal, Dinas Pertanian Kabupaten Empat Lawang melalui Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan mengadakan pelatihan pembuatan pakan ternak konsentrat.

Kegiatan ini dilakukan di Kelompok Tani Tunggul Itam Mandiri, Desa Kemang Manis, Kecamatan Tebing Tinggi, dengan peserta dari berbagai kecamatan di wilayah Kabupaten Empat Lawang.

Pelatihan ini berfokus pada cara memanfaatkan bahan baku lokal seperti jagung, kedelai, jerami padi, dan bonggol jagung untuk membuat pakan ternak ruminansia, unggas, dan silase.

Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Empat Lawang, Hendra Lezi, SP, yang membuka acara, menekankan pentingnya memanfaatkan potensi lokal untuk menekan biaya produksi sekaligus meningkatkan kualitas pakan ternak.

BACA JUGA:Bangun Monumen Percantik Desa, Kelola Peternakan Sapi, Desa Pangkalan Jaya

BACA JUGA:Rampungkan Pembangunan Fisik, Bikin Peternakan Sapi, Desa Beruge

"Dengan memanfaatkan bahan baku lokal, peternak dapat menghasilkan pakan yang berkualitas dan lebih terjangkau, yang akan berpengaruh positif pada kesehatan dan produktivitas ternak," ujar Hendra.

Pelatihan ini diharapkan dapat menurunkan ketergantungan peternak pada pakan impor, serta mendukung peningkatan produktivitas dan kesejahteraan ekonomi peternak di Kabupaten Empat Lawang.

Peserta pelatihan menyambut baik kegiatan ini dan berharap pemerintah daerah terus mendukung sektor peternakan dengan kegiatan serupa di masa depan. 

 

 

Kategori :