Harryo juga menekankan pentingnya menjaga proses pemungutan suara yang bersih dari segala bentuk pelanggaran, sekecil apapun.
"Setiap pelanggaran, sekecil apapun, harus ditindaklanjuti. Ini penting untuk memastikan hasil pemilihan yang sah," tambahnya.
Namun, untuk menangani pelanggaran, Kapolrestabes mengingatkan agar pelapor memberikan bukti yang jelas dan valid.
"Sebagai bagian dari Sentra Gakkumdu, kami berharap pengawas dapat berkoordinasi dengan baik untuk menyelesaikan setiap masalah yang muncul," pungkasnya.
BACA JUGA:Besok! Kenaikan Tunjangan Sertifikasi Diumumkan di Peringatan Hari Guru Nasional, Ini Besarannya
BACA JUGA:Menurut BMKG, Waspada Hujan Lebat di Wilayah Sumatera Selatan Senin 25 November 2024
Kapolrestabes menegaskan, pihaknya akan memastikan Pilkada serentak 2024 di Palembang berjalan secara jujur, adil, dan bebas dari intervensi apapun.