SUMATERAEKSPRES.ID - 6 bank berikut ini ternyata memberikan penawaran khusus guru sertifikasi untuk pinjam uang, ada yang sampai ratusan juta lho.
Guru yang lulus Pendidikan Profesi Guru (PPG) Guru Tertentu 2024 ada kabar gembira, ternyata SK guru profesional bisa dijadikan tempat untuk meminjam di bank.
Setidaknya, ada sebanyak 6 bank yang menyediakan penawaran tersebut. Bank apa saja itu? Simak daftarnya.
BACA JUGA:5 Aplikasi Investasi Emas Terbaik Terdaftar di OJK, Mulai Investasi Hanya Rp5 Ribu Loh
Daftar 6 Bank yang Berikan Penawaran Khusus Bagi Guru Sertifikasi
1. Bank Perkreditan Rakyat (BPR)
Beberapa BPR, seperti BPR Bank Jombang dan BPR Mitra Catur Mandiri, menawarkan pinjaman dengan plafon mulai dari Rp10 juta hingga Rp100 juta.
Sertifikat pendidik menjadi jaminan yang dapat digunakan untuk mendapatkan pinjaman ini.
Selain itu, beberapa BPR juga menawarkan bunga yang rendah, membuat pinjaman lebih terjangkau bagi para guru.
BACA JUGA:TERBARU! Cara Pinjam Saldo DANA 100 Ribu Tanpa KTP, Intip Caranya Disini
2. BRI (Bank Rakyat Indonesia)
BRI menawarkan program Kredit Usaha Rakyat (KUR) yang diperuntukkan bagi guru. Syarat utama yang perlu dipenuhi adalah KTP, KK, dan tentu saja, sertifikat pendidik.
Selain itu, BRI juga membuka kesempatan bagi guru honorer untuk mengajukan pinjaman ini.
3. Bank Syariah Indonesia (BSI)
BSI menyediakan produk pinjaman Kredit Tanpa Agunan (KTA) dengan plafon mulai dari Rp5 juta hingga Rp100 juta.
Pinjaman ini dapat diperoleh tanpa memerlukan jaminan fisik, hanya dengan menunjukkan sertifikat pendidik serta dokumen lain seperti KTP dan slip gaji.
4. BJB (Bank Jabar Banten)
Bank BJB memberikan fasilitas kredit khusus bagi guru sertifikasi dengan plafon pinjaman yang bervariasi.