Korban Angin Puting Beliung Dapat Bantuan

Rabu 06 Nov 2024 - 20:23 WIB
Reporter : Hendro
Editor : Dede Sumeks

EMPATLAWANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Pj Bupati Empat Lawang Fauzan Khoiri Denin, turun langsung dan mengecek kondisi rumah dan sekolah yang diterjang angin puting beliung di Kecamatan Muara Pinang, Kabupaten Empat Lawang, beberapa waktu yang lalu.

Pj Bupati Empat Lawang Fauzan Khoiri Denin, mengatakan, rumah yang terdampak terdiri dari 1 rumah di Desa Suka Dana, 2 rumah di Desa Tanjung Kurung, 1 rumah di Desa Muara Pinang dan 1 parkiran kendaraan di MTs.

BACA JUGA:BRI Bergerak Cepat Salurkan Bantuan untuk Korban Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki

BACA JUGA:Lakukan MWT Hingga Berikan Bantuan Masjid

"Pemerintah Daerah telah memberikan bantuan tanggap darurat, sesuai dengan aturan dan kondisi yang ada," kata Fauzan, kemarin.

Selain meninjau, lanjut Fauzan, pihaknya juga memberikan semangat kepada keluarga dan memastikan kejadian ini akan ditindaklanjuti untuk dilaporkan secara berjenjang kepada pihak yang terkait.

BACA JUGA:500 KPM di Prabumulih Barat Terima Bantuan Beras, Muba dan Muara Enim Gelar GPM

BACA JUGA:OKU Timur Jadi Penghasil Ikan Terbesar, Programkan Bantuan Kelompok Pembudidaya

"Kemudian kami minta kepada OPD terkait untuk segera melakukan tindak lanjut sesuai dengan aturan yang berlaku," ujarnya.

Ini semua, kata Fauzan, akan dijadikan atensi dan memberikan semangat kepada keluarga yang terdampak angin puting beliung di Kecamatan Muara Pinang. (eno/lia/)

 

Kategori :