KUR di Bank BRI: Bunga Rendah, Proses Cepat, Usaha Maju!

Jumat 25 Oct 2024 - 13:42 WIB
Reporter : Adi
Editor : Rian Sumeks

JAKARTA, SUMATERAEKSPRES.ID - Bank BRI berkomitmen untuk mendukung pertumbuhan ekonomi, terutama bagi pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di Indonesia.

Salah satu program yang ditawarkan adalah Kredit Usaha Rakyat (KUR) dengan berbagai jenis dan plafon pinjaman yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan debitur.

Berikut adalah rincian mengenai jenis KUR yang tersedia:

KUR Mikro: Pinjaman maksimum hingga Rp 50 juta per debitur.

KUR Kecil: Pinjaman antara Rp 50 juta hingga Rp 500 juta per debitur.

BACA JUGA:BRI Dorong Pertumbuhan Ekonomi Pasar Tradisional dengan Inovasi dan Dukungan Pembiayaan Inklusif UMKM 

BACA JUGA:Kepuasan Konsumen: Kenali Alasan Mengapa Nasabah BRI di Lubuklinggau Cinta Layanan Mereka!

KUR TKI: Pinjaman hingga Rp 25 juta untuk calon Tenaga Kerja Indonesia (TKI) yang akan bekerja di luar negeri.

Suku bunga untuk KUR BRI adalah 6% per tahun, dengan jangka waktu pelunasan antara 3 hingga 5 tahun, tergantung jenis KUR yang diajukan.

Persyaratan Umum Pengajuan KUR

Untuk dapat mengajukan KUR di Bank BRI, ada beberapa syarat yang perlu dipenuhi:

Usaha Produktif: Calon debitur harus memiliki usaha yang produktif dan layak.

Tanpa Kredit Lain: Tidak sedang menerima kredit dari bank lain, kecuali untuk kredit konsumtif seperti KPR, KKB, dan kartu kredit.

Usaha Aktif: Usaha yang diajukan harus sudah beroperasi aktif minimal selama 6 bulan.

BACA JUGA:Meningkatkan Kualitas Pendidikan, Ini Program BRI yang Menginspirasi

BACA JUGA:BRI & Badan Kepegawaian Negara Bersinergi Tingkatkan Kualitas Layanan Perbankan untuk Pegawai danOperasional

Dokumen Identitas: Menyediakan dokumen seperti KTP dan Kartu Keluarga (KK).

Kategori :