Info Cuaca Palembang Hari Ini: Cerah Berawan di Pagi, Hujan Ringan di Sore

Senin 14 Oct 2024 - 09:34 WIB
Reporter : Agustina
Editor : Novis

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID- Prakiraan cuaca kota Palembang Senin (14/10) Cerah Berawan di Pagi sampai siang hari, dan Potensi Hujan terjadi di Sore Hari. 

Badan Meteorologi, Klimatologi & Geofisika (BMKG) meprakiraan cuaca kota Palembang.

Potensi hujan masih terjadi dalam intensitas ringan di sore hari hingga menjelang malam hari. 

Hujan ringan terjadi pukul 15.00 WIB, 16.00 WIB, 17.00 WIB, dan 18.00 WIB. Setelahnya cuaca akan mendung hingga malam hari. 

BACA JUGA:Prakiraan Cuaca 14 Oktober 2024: Daftar Daerah Sumatera Selatan yang Berpotensi Hujan Petir dan Angin Kencang

BACA JUGA:Prakiraan Cuaca Sumsel 13 Oktober 2024: Hujan Petir di Sore Hari, Simak Rinciannya!

Sedangkan cuaca pagi cada pukul 06.00 WIB cerah berawan dengan suhu 24 derajat celcius, kelembaban udara 99 persen, dan kecepatan angin 5 km per jam dari arah selatan. 

Cuaca bergeser menjadi berawan pada pukul 07.00 WIB dan pukul 08.00 WIB.

Dengan tingkat suhu udara naik menjadi 27-28 derajat celcius, kelembaban udara 90-95 persen dan kecepatan angin 5 km per jam berubah dari arah barat daya. 

Data di website bmkg.go.id pada pukul 09.00 WIB sampai 13.00 WIB kondisi cuaca akan mengalahkan cerah berawan dengan suhu di 28-32 derajat celcius, kelembaban udara 68-88 persen.

BACA JUGA:Prakiraan Cuaca Palembang Hari Ini: Mendung Seharian dengan Potensi Hujan Ringan

BACA JUGA:Prakiraan Cuaca BMKG Sumatera Selatan 12 Oktober 2024: Hujan Petir dan Angin Kencang di Semua Wilayah

Pada kurun waktu 4 jam dalam kondisi cuaca cerah berawan 09.00 sampai 11.00 WaiB kecepatan angin di 3 km per jam dari arah barat daya, dan berubah menjadi 1 km per jam dari arah selatan pada pukul 12.00 dan 13.00 WIB. 

Pada pukul 14.00 WIB cuaca menjadi hujan ringan, suhu turun ke 30 derajat celcius dari satu jam sebelum nya yang berada di 32 derajat celcius, dengan kelembaban udara 78  persen, dan kecepatan angin masih di 1 km per jam dari arah selatan. 

Hujan masih berlangsung di pukul 15.00 WIB, suhu udara turun lagi ke 28 derajat celcius, kelembaban udara naik ke 85 persen dan kecepatan angin ikut naik menjadi 4 km per jam dari arah utara. 

Kategori :