SUMATERAEKSPRES.ID - Ribuan pendukung memenuhi arena debat calon Bupati dan Wakil Bupati Banyuasin yang digelar oleh KPU Kabupaten Banyuasin di Graha Sedulang Setudung, Pangkalan Balai, pada Rabu, 9 Oktober 2024.
Suasana semakin meriah berkat sorakan semangat dari pendukung pasangan nomor urut 2, Slamet dan Alfi, yang membuat atmosfer pemilu damai semakin hidup.
Sejak awal debat dimulai, pendukung pasangan yang akrab disapa Selfi tersebut tampak antusias memberikan dukungan melalui yel-yel dan sorakan.
Saat sesi penyampaian visi dan misi, nama dr Fitri bergema di antara para pendukung.
BACA JUGA:Survei Kontroversial: Paslon Yoppy Rustam Klaim Unggul 80%, Ini Kata Pengamat Politik Bagindo Togar!
BACA JUGA:Muchendi Serukan Berpolitik Santun dan Antisipasi Banjir di Tulung Selapan
"Terima kasih kepada seluruh masyarakat, termasuk dr Sri Fitrianti yang telah hadir untuk memberikan dukungan kepada kami," ujar Slamet, calon Bupati nomor urut 2.
Dr Fitri terlihat duduk di bagian depan, tepat menghadap panggung debat, berseberangan langsung dengan para calon Bupati dan Wakil Bupati.
Sebagai informasi, dr Fitri adalah mantan istri salah satu calon Bupati yang turut bersaing dalam debat tersebut.
Namun, ia memilih mendukung pasangan nomor urut 2, Slamet dan Alfi, alih-alih mendukung mantan suaminya.