Kata Poli, telah ditetapkan adanya kewajiban serta berbagai persyaratan yang harus terlebih dahulu dìpenuhi melalui penilaian antara lain Prestasi, Dedikasi, Loyalitas dan tidak tercela.
Mutasi jabatan sebagai bentuk penghargaan kebanggan bersama tetapi akan menuntut pertanggungjawaban.
Dia juga meminta pejabat yang baru, untuk segera sesuaikan diri serta kenali wilayah dan tugas yang baru.
"Kemudian ide dan inovasi sangat dibutuhkan oleh satuan ini. agar lebih baik segera lakukan pembenahan dan upaya guna mengoptimalkan kinerja satuan dan lanjutkan langkah langkah terobosan dan inovasi pejabat lama," katanya.
BACA JUGA:Polres OKU Timur Berupaya Jaga Kamtibmas dan Cegah Karhutla di Pilkada 2024
Wakapolres mengucapkan terimakasih kepada pejabat lama atas kinerja dan loyalitas yang dinilai sudah cukup baik juga kepada Bhayangkari yang selama ini sudah dengan setia mendampingi kegiatan suami.
Namun Polin juga menekankan untuk selalu meningkatkan kuantitas dan kualitas kinerja dalam pelaksanaan tugas.
“Kembangkan perasaan empati kepada Masyarakat dalam Pelaksanaan tugas. Jalinlah Interaksi dan Komunikasi melalui sarana kegiatan silaturahmi, anjangsana, secara intensif pada segenap komponen masyarakat,” tegasnya.(