Pj Bupati Muba Perkuat Sinergi Penerbitan Sertifikat Tanah Transmigran

Selasa 17 Sep 2024 - 22:16 WIB
Reporter : Adv
Editor : Dede Sumeks

Sementara itu, Wakil Menteri Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Prof Dr Paiman Raharjo MSi menggarisbawahi komitmen pemerintah pusat dalam mendukung penyelesaian masalah agraria di kawasan transmigrasi. 

”Kami akan terus mendampingi pemerintah daerah dalam mempercepat  penerbitan sertifikat tanah transmigrasi.

Program Reforma Agraria menjadi prioritas kami untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat transmigran dan memastikan hak atas tanah mereka terpenuhi,” pungkasnya.

BACA JUGA:Pj Bupati Muba Terima UHC Awards 2024, Berhasil Pertahankan UHC 97.88 Persen, Warga Muba Terlindungi JKN

BACA JUGA:Tim Evaluator Itjen Kemendagri Apresiasi Kinerja Pj Bupati Muba

Adapun Rakornas yang berlangsung selama tiga hari ini mengangkat tema “Komitmen Bersama antara Pemerintah Daerah dan Kementerian/Lembaga dalam rangka Percepatan Penerbitan Sertipikat Tanah Transmigrasi dan Penyelesaian Permasalahan Tanah Transmigrasi.”

Kegiatan ini juga melibatkan pembahasan tentang strategi percepatan sertifikasi, penyelesaian sengketa tanah, serta pelaksanaan reforma agraria di sektor transmigrasi. (Adv)


Kategori :