Grib Jaya Berkomitmen Jaga Stabilitas Pilkada Palembang Tetap Kondusif

Selasa 03 Sep 2024 - 21:12 WIB
Reporter : Kemas A Rivai
Editor : Rian Sumeks

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Dengan sisa waktu kurang dari dua bulan menuju Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Palembang, masyarakat di Kota Pempek berharap agar pesta demokrasi ini berjalan lancar, aman, dan kondusif.

Semua elemen masyarakat ingin melihat Pilkada yang damai serta menghasilkan pemimpin yang mampu membawa kemajuan bagi kota metropolitan ini di masa mendatang.

Salah satu pihak yang turut berperan dalam menjaga situasi kondusif adalah Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Grib Jaya Kota Palembang.

Organisasi ini bertekad memastikan bahwa Pilkada yang akan digelar pada 27 November mendatang berlangsung tanpa hambatan dan tetap dalam suasana yang damai.

BACA JUGA:Menteri Agama RI Sambut Kedatangan Paus Fransiskus di Indonesia, Soroti Pentingnya Dialog Antariman

BACA JUGA:14 Disetujui, 17 Masih Verifikasi

Ketua DPC Grib Jaya Kota Palembang, Soeheindra Tamzil, SH, menyampaikan komitmen ini usai pertemuan dan konsolidasi internal bersama unsur Pimpinan Anak Cabang (PAC) Grib Jaya dari 18 kecamatan se-Kota Palembang. Pertemuan tersebut berlangsung di Kebon Gede Venue Indoor, Jalan Sultan Muhammad Mansyur, Kelurahan 35 Ilir, Kecamatan Ilir Barat II, pada Selasa (3/9/2024) sore.

“Kami mengajak seluruh warga Kota Palembang untuk bersama-sama menyukseskan penyelenggaraan Pilkada ini."

"Pastikan kita menjaga zero conflict, jangan sampai perbedaan pandangan politik dan pilihan memecah belah persatuan kita,” ujar Soeheindra.

BACA JUGA:Rutin 3 Bulan Sekali, Pekerja Kilang Pertamina Plaju Kembali Donorkan 300 Kantong Darah

BACA JUGA:Bayi Baru Lahir Dibuang dengan Bekal Susu, Ditemukan di Kebun Karet

Dalam kesempatan tersebut, Soeheindra didampingi oleh Panglima DPC Grib Jaya Kota Palembang, Muhammad Rocky, S.Psi, serta Sekretaris DPC Grib Jaya, Syarief Fathul Mubhin, SH, M.Kn.

Rapat konsolidasi tersebut juga menjadi ajang pengarahan bagi seluruh pengurus PAC Grib Jaya se-Kota Palembang.

Kategori :

Terkini

Minggu 22 Dec 2024 - 23:15 WIB

Runner Up KDI 2024 Pulang Kampung

Minggu 22 Dec 2024 - 23:10 WIB

Nekad Kabur, Napi Lawan Petugas

Minggu 22 Dec 2024 - 23:10 WIB

5 Tips Memilih Mobil Keluarga yang Tepat

Minggu 22 Dec 2024 - 23:06 WIB

Kejari Lahat Periksa Saksi