4 Menu Olahan Ikan Patin Khas Palembang Untuk Lauk Makan Siang yang Enak, Dijamin Nagih!

Selasa 03 Sep 2024 - 07:58 WIB
Reporter : Agustina
Editor : Novis

SUMATERAEKSPRES.ID -Memiliki banyak daging dengan tekstur yang halus, ikan Patin banyak di sukai untuk pilihan menu lauk makan. 

Ikan ini juga dapat diolah menjadi berbagai menu masakan yang lezat, dan simple. 

Berikut 4 menu olahan ikan patin khas Palembang yang populer untuk makan siang yang enak, dijamin nagih! 

1.Pindang Patin

   Pindang Patin merupakan salah satu hidangan khas Palembang yang paling terkenal. 

Ikan patin dimasak dalam kuah asam pedas yang segar dengan bumbu-bumbu seperti serai, daun salam, tomat, dan cabai. 

Kuahnya yang berwarna kemerahan dengan rasa asam dari asam jawa dan nanas membuat hidangan ini sangat menggugah selera.

BACA JUGA:Dapatkan Skin dan Hadiah Gratis. Ini Kode Redeem Mobile Legends, 3 September 2024

BACA JUGA:Daftar 6 Penyanyi Religi Islam Terkenal di Indonesia, Lagu-lagunya Kerap Diputar

2. Pepes Patin

   Ikan patin dibumbui dengan rempah-rempah khas dan dibungkus daun pisang sebelum dikukus atau dipanggang. 

Bumbu pepes biasanya terdiri dari bawang merah, bawang putih, cabai, kemiri, kunyit, dan daun kemangi, yang memberikan aroma harum dan rasa yang lezat pada ikan.

3. Tempoyak Patin

   Tempoyak mereka fermentasi durian yang digunakan sebagai bumbu utama dalam hidangan ini. 

Ikan patin dimasak dengan tempoyak, menghasilkan rasa asam-manis khas durian yang berpadu dengan lembutnya daging ikan patin. 

Kategori :

Terkini

Minggu 22 Dec 2024 - 23:15 WIB

Runner Up KDI 2024 Pulang Kampung

Minggu 22 Dec 2024 - 23:10 WIB

Nekad Kabur, Napi Lawan Petugas

Minggu 22 Dec 2024 - 23:10 WIB

5 Tips Memilih Mobil Keluarga yang Tepat

Minggu 22 Dec 2024 - 23:06 WIB

Kejari Lahat Periksa Saksi