DPD PDI Perjuangan Serahkan B.1-KWK untuk Tujuh Calon Kepala Daerah di Sumatera Selatan

Senin 26 Aug 2024 - 23:21 WIB
Reporter : Dudun
Editor : Rian Sumeks

Ilyas juga mendukung pasangan Yulius Maulana – Budiarto dan mengingatkan pentingnya disiplin partai di Kabupaten Musi Banyuasin.

Penyerahan B.1-KWK ini merupakan langkah awal penting bagi calon-calon dalam mempersiapkan diri untuk Pilkada 2024. Dukungan PDI Perjuangan diharapkan dapat membawa perubahan positif di setiap daerah.

Di sisi lain, DPP PDI Perjuangan juga menyerahkan B.1-KWK kepada enam calon kepala daerah di beberapa daerah lainnya, yaitu:

Kabupaten OKI: Djakfar Soddiq - Abdiyanto.

Kabupaten Ogan Ilir: Panca - Ardani.

Kabupaten Banyuasin: Askolani - Neta.

Kabupaten PALI: Asri Ag - Irwan.

Kota Lubuk Linggau: Rodi Wijaya - Imam Senen.

Kota Palembang: Ratu Dewa - Prima Salam.

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri mengumumkan 60 daerah yang menerima dukungan dari PDIP untuk Pilkada 2024. Di Sumatera Selatan, dua kota yang mendapatkan restu adalah Pagaralam dengan pasangan Alpian Maskoni – Alfikriansyah dan Prabumulih dengan pasangan H Andiransyah Fikri – Syamdakir Amrullah. (iol)

Kategori :