Palembang, SUMATERAEKSPRES.ID - Harapan untuk kemajuan umat dan bangsa digaungkan di momen Kemerdekaan RI pada tanggal 17 Agustus dan juga HUT Vihara Amitabha Graha Palembang yang ke 30. Yang mana, sejak berdiri tahun 1994 lalu, banyak lika-liku dan pencapaian di Vihara Amitabha Graha tersebut. Di samping bangunan yang makin megah, umat juga kian bertambah. Bukan hanya itu, regenerasi dan pembinaan di generasi muda juga berjalan baik.
Momen HUT Vihara Amitabha Graha, menjadi arti penting dalam upaya wujudkan keharmonisan dan kerukunan antar umat beragama yang da di Sumsel. Terlebih lagi, diungkapkan Ketua Vihara Amitabah Graha, Halim Susanto, meskipun perayaan HUT ini dilaksanakan dengan sederhana, makna yang ada di dalam perayaan ini yang paling utama.
" Pertama kali dibangun tahun 1994, bangunannya masih kecil dan hanya sedikit umat yang ada. Sekarang, bangunan Vihara Amitabha Graha semakin megah dan umat juga bertambah banyak. Bahkan untuk saat ini saja, ratusan umat yang ada. Bukan itu saja, perkembangan ini juga berbanding lurus dengan pembinaan generasi muda," ungkap Halim Susanto, ketika dibincangi di sela-sela kegiatan, Sabtu (17/8) malam.
Selain menggelar ritual persembahyangan dan jua doa-doa, momen ini juga diisi pemotongan tumpeng yang sekaligus ini menjadi simbol wujud syukur atas pencapaian selama ini. Kegiatan diisi dengan gelaran seni dan musik dari muda-mudi Vihara.
BACA JUGA:Perumda Tirta Seguring Betung Meriahkan Pawai Karnaval dalam Perayaan Kemerdekaan RI ke-79
" Yang membuat kita bangga, keterlibatan aktif dari muda-mudi dalam kegiatan tadi. Di sisi lain, semua kegiatan selain ritual doa dan sembahyang, semuanya yang mengisi adalah muda-mudi. Ke depan memang kita akan fokuskan pembinaan ke muda-mudi. Dengan begitu, semakin semarak dan aktif lagi," ulasnya.
Terkait dengan perayaan HUT Vihara yang ke 30, diungkapkan Halim, dirinya berdoa ke Tuhan Yang Maha Esa, bahwasanya umat di Vihara Amitabha Graha bisa selalu sukses dengan usaha dan dilapangkan rezekinya di dalam satu tahun ke depan dan semua hal yang menjadi cita-cita dan harapannya bisa tercapai. Yang juga tidak kalah penting, agar Bangsa Indonesia dan masyarakat Sumsel dan Kota Palembang bisa sejahtera dan dijauhkan dari semua marabahaya.
" Harapan kita selalu dinaungi keberkahan dan semua yang dicita-citakan terwujud dan sekaligus juga, Indonesia, Sumsel dan terutama Kota Palembang tetap aman dan kondusif serta kerukunan antar umat juga bisa terus terjaga dengan baik," tutupnya.