Dokumen yang Perlu Disiapkan untuk Seleksi CPNS 2024, Are You Ready?

Jumat 16 Aug 2024 - 13:43 WIB
Reporter : Izul
Editor : Rian Sumeks

JAKARTA, SUMATERAEKSPRES.ID - Dalam menghadapi seleksi Calon Pegawai Negeri Sipiil atau CPNS 2024, persiapan berkas menjadi langkah krusial yang harus diperhatikan sejak dini.

Banyak pelamar sering kali merasa kewalahan karena menyiapkan dokumen secara mendadak, terutama saat mendekati batas akhir pengumpulan. Oleh karena itu, sangat penting untuk mulai mempersiapkan berkas-berkas ini jauh-jauh hari.

Beberapa dokumen utama yang harus dipersiapkan adalah kartu identitas seperti KTP dan ijazah. Namun, apakah ijazah dari jenjang SD, SMP, dan SMA juga diperlukan dalam seleksi CPNS 2024?

Secara umum, yang perlu disiapkan adalah ijazah terakhir yang relevan dengan posisi yang dilamar dalam seleksi CPNS 2024.

BACA JUGA:Bocoran Soal yang Bakal Muncul di Tes TIU CPNS 2024, Berikut 35 Contohnya

BACA JUGA:Cek, Ini 6 Jurusan Paling Banyak dicari untuk CPNS 2024

Berikut adalah daftar dokumen yang harus disiapkan untuk Seleksi CPNS 2024:

Scan Pas Foto

Pastikan untuk menyiapkan pas foto formal dengan latar belakang merah dan ukuran 3x4. File ini harus dalam format JPEG atau JPG dengan ukuran maksimal 200 Kb.

Pas foto yang diunggah harus sesuai dengan ketentuan, dan pastikan tidak ada kesalahan teknis seperti blur atau posisi yang miring.

BACA JUGA:Sssttt, Ini 20 Bocoran Contoh Soal TWK CPNS Biar Makin Pintar Jawab di Penerimaan 2024!

BACA JUGA:Pendaftaran CPNS 2024 Dibuka 20 Agustus, Berikut Formasi Khusus untuk Lulusan S1

Scan Swafoto

Foto diri atau swafoto juga diperlukan. Pastikan swafoto tersebut jelas, tidak buram, dan dalam format JPEG atau JPG dengan ukuran maksimal 200 Kb. Foto ini harus formal dan sesuai dengan ketentuan.

Scan KTP

Kartu Tanda Penduduk (KTP) atau surat keterangan dari Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil juga harus di-scan dalam format JPEG atau JPG dengan ukuran 120 sampai 200 Kb. Pastikan KTP yang digunakan adalah yang terbaru.

Kategori :