Ulat Momok Petani Terong

Rabu 17 Jul 2024 - 21:24 WIB
Reporter : Andika
Editor : Dede Sumeks

INDRALAYA, SUMATERAEKSPRES.ID - Tanaman terong memang rentan terhadap serangan hama dan penyakit. Karena itu perlu ilmu dan metode yang tepat dalam perawatan tanaman terong.

Beberapa jenis hama dan penyakit tanaman terong perlu dikenali agar dapat melakukan langkah pencegahan. 

BACA JUGA:Omzet Menggiurkan Bertanam Terong Ungu

BACA JUGA:Ini Loh, 8 Resep Terong Olahan Ala Rumahan,Yang Pasti Bikin Nagih

Petugas Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) Indralaya Utara, Aprianto mengatakan, ada beberapa hama penyakit yang biasanya menyerang tanaman terong.

Di antaranya seperti kutu daun, layu bakteri, busuk buah, nematoda akar dan ulat grayak.  "Meski begitu, kalau tanaman terong terbilang mudah dalam pembudidayaannya.

Tidak seperti tanaman lain yg sulit seperti cabai yang perlu perawatan ekstra," ujar Aprianto. 

Menurutnya, hama yang sering dijumpai pada tanaman terong adalah ulat grayak. "Ulat ini hidup di dalam buah terong. Membuat terong rentan busuk, belum waktunya terong dipanen biasanya sudah mengalami busuk buah," ungkapnya. 

Ulat Grayak (Spodoptera litura) akan menggigit daun, buah dan merusak tanaman terong. Pengendaliannya bisa dilakukan dengan melakukan penyemprotan insektisida sesuai dosis   direkomendasikan. 

Pembusukan buah juga disebabkan kontaminasi jamur. Penyakit busuk buah (Phytophthora spp.), akan menimbulkan gejalanya busuk pada buah terong.

‘’Pengendalian dapat dilakukan dengan memastikan drainase yang baik dan hindari genangan air di sekitar tanaman,’’ katanya.

Selain itu, meskipun umum, tetapi hama kutu daun juga menyerang tanaman terong. Kutu Daun (Aphis spp.), adalah hama umum yang menyerang tanaman terong.

Hama ini perlu diantisipasi, karena gejalanya merusak daun muda dan bisa menyebabkan tanaman mati.  ‘’Pengendalian yang dapat dilakukan adalah dengan perendaman benih sebelum tanam, sanitasi kebun secara teratur, dan buat jarak tanam dengan baik,’’ katanya.

Kemudian, penyakit Layu Bakteri (Ralstonia solanacearum), juga dapat menyebabkan kematian pada tanaman terong. 

‘’Langkah pengendaliannya tidak ada pengobatan khusus. Namun dapat dihindari penyebaran dengan membuang tanaman yang terinfeksi,’’ ujarnya.

Kategori :

Terkait

Rabu 17 Jul 2024 - 21:24 WIB

Ulat Momok Petani Terong

Minggu 14 Jul 2024 - 22:58 WIB

Serang Berbagai Fase, Waspada Hama PBP

Selasa 09 Jul 2024 - 20:52 WIB

Omzet Menggiurkan Bertanam Terong Ungu

Rabu 19 Jun 2024 - 20:57 WIB

Konsumsi Sendiri, Bisa Bagi ke Tetangga